Conte Respek Dengan Gaya Main Yang Diterapkan Burnley
Dimas Ardi Prasetya | 13 Februari 2017 03:38
Bola.net - - Manajer , Antonio Conte, mengaku respek dengan strategi bola-bola panjang yang diterapkan oleh manajer , Sean Dyche.
Chelsea bermain melawan Burnley di Turf Moor di matchday 25 Premier League di hari Minggu . Mereka sempat mencetak gol lebih dahulu melalui tendangan Pedro Rodriguez pada menit ke-7. Namun sang tuan rumah bisa membalasnya melalui tendangan bebas brilian Robbie Brady pada menit ke-24. Pertandingan itu pun berakhir dengan skor imbang 1-1.
Conte sebelumnya mengaku bahwa timnya kerepotan menghadapi permainan fisik dan bola-bola panjang Burnley, khususnya di babak kedua. Strategi itulah yang membuat The Blues kesulitan mengancam gawang sang tuan rumah.
Meski kecewa dengan hasil imbang tersebut, namun Conte tak mau mencela strategi yang diterapkan oleh Dyche.
Kami mencoba untuk bermain sepak bola dan menciptakan situasi tapi kami menemukan sebuah tim yang ingin mengganggu cara main sepakbola kami, bermain bola panjang dan berjuang untuk mendapatkan bola liar, ujar Conte pada situs resmi The Blues.
Saya sangat menghormati setiap jenis sepakbola, saya tidak suka menghakimi tim lain. Burnley, untuk urusan laga-laga yang dimainkan di kandangnya sendiri, berada di urutan ketiga dalam klasemen dengan 29 poin, di belakang Chelsea dengan 34 dan Tottenham dengan 33. Ini berarti mereka melakukan tugas yang hebat di kandangnya, pujinya.
Burnley sendiri memiliki rekor kandang yang bagus di pentas EPL musim ini. Mereka jadi tim terbaik ketiga untuk urusan bermain di hadapan pendukungnya sendiri. Mereka sukses meraup 29 dari 30 poin yang ada di laga-laga kandangnya sejauh ini.
Conte lantas mencoba menerangkan mengapa Burnley bisa begitu perkasa saat main di kandangnya sendiri. Hal itu tak lepas dari kecilnya lapangan Turf Moor.
Anda bisa kesulitan karena lapangannya kecil, yang menguntungkan bagi tim-tim yang ingin main bertahan dan memainkan strategi bola-bola panjang. Anda memiliki lebih sedikit area untuk dijaga dan atmosfer dengan para suporternya bagus. Memang benar memiliki tipe atmosfer seperti itu bagi Burnley, tutupnya.
Baca Juga:
- Hasil Pertandingan Burnley vs Chelsea: Skor 1-1
- Chelsea Ditahan Burnley, Conte Kecewa
- Conte Akui Chelsea Kewalahan Hadapi Long Ball Burnley
- Chelsea Ditahan Burney, Courtois Keluhkan Lapangan Yang Tak Ideal
- Courtois Ikhlas Chelsea Cuma Bisa Pulang Dengan Satu Poin Lawan Burnley
- Conte Tegaskan Perburuan Gelar Juara Masih Jauh Dari Kata Usai
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







