Daripada Jadi Benalu, Paul Pogba Diminta Segera Angkat Kaki dari MU
Serafin Unus Pasi | 2 Desember 2020 20:20
Bola.net - Mantan pemain Manchester United, Andrei Kanchelskis angkat bicara mengenai spekulasi masa depan Paul Pogba. Ia menilai sang gelandang lebih baik pergi dari Old Trafford daripada jadi pemain toxic di skuat Setan Merah.
Sejak tahun 2019 ada banyak gosip mengenai masa depan Pogba. Ini dimulai dari pernyataan sang gelandang yang menyebut ia ingin mencari tantangan baru dalam karirnya.
Belakangan isu kepergian Pogba kembali berhembus. Kali ini dikarenakan sang gelandang jarang dimainkan oleh Solskjaer dan ia curhat secara terbuka kepada media.
Menurt Kanchelskis, Pogba lebih baik hengkang secepatnya dari MU. "Pogba selalu bilang bahwa ia ingin meninggalkan Manchester United, jadi saya rasa lebih baik ia segera pergi," buka Kanchelskis kepada American Gambler.
Baca komentar lengkap eks pemain MU itu di bawah ini.
Tidak Butuh Pemain Setengah Hati
Menurut Kanchelskis, Pogba sejauh ini sudah setengah hati bermain di United. Jadi ia merasa tidak ada faedahnya bagi Pogba melanjutkan karirnya di Setan Merah.
"Jika setiap saat ia berkata 'Saya tidak suka ini, saya ingin pergi' maka pergi saja. Pergilah dan itu tidak akan jadi masalah."
"Memang Raiola juga menjadi masalah tersendiri, karena dia sering berkata bahwa Pogba tidak bahagia di Manchester United."
Sangat Disayangkan
Kanchelskis sendiri cukup menyayangkan sikap Pogba tersebut.
Ia menilai sang pemain sebenarnya bisa menjadi bintang di Setan Merah, namun ia menilai sikapnya menghalangi sang gelandang untuk bersinar.
"Jika anda ingin bermain untuk Manchester United, maka anda harus membuka hati dan bermain 100%. Sangat disayangkan padahal Pogba adalah pemain yang hebat." ujarnya.
Pasang Harga
Menurut kabar yang beredar, Manchester United sudah memasang harga untuk transfer Pogba.
Mereka menginginkan sekitar 60 juta poundsterling untuk mahar transfernya.
(American Gambler)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








