Data dan Fakta Premier League: Manchester United vs Southampton
Gia Yuda Pradana | 13 Juli 2020 12:02
Bola.net - Peringkat 5 Manchester United (MU) akan menghadapi peringkat 12 Southampton di pekan ke-35 Premier League 2019/20, Selasa (14/7/2020). Berikut beberapa data dan fakta yang melatarbelakangi pertandingan ini.
Pada pertemuan pertama di Premier League musim ini, pada pekan ke-4, MU bermain imbang 1-1 di kandang Southampton. MU unggul lewat gol Daniel James menit 10, dan Southampton menyamakan skor lewat Jannik Vestergaard menit 58.
Dalam laga kandangnya melawan Southampton di Premier League musim lalu, MU menang 3-2 lewat gol-gol Andreas Pereira dan Romelu Lukaku (2). Dua gol Southampton dicetak oleh Yan Valery dan James Ward-Prowse.
MU tak terkalahkan dalam 8 laga terakhirnya melawan Southampton di semua kompetisi (M4 S4 K0).
Scroll terus ke bawah untuk statistik yang lebih lengkap.
Statistik Manchester United

MU di Premier League musim ini: M16 S10 K8, gol 59-33.
Rekor kandang MU di Premier League musim ini: M10 S5 K2, gol 37-14.
Gol terbanyak untuk MU di Premier League musim ini: Anthony Martial, Marcus Rashford (masing-masing 15).
Assist terbanyak untuk MU di Premier League musim ini: Bruno Fernandes, Marcus Rashford, Daniel James (masing-masing 6).
MU tak terkalahkan dalam 17 laga terakhirnya di semua kompetisi (M13 S4 K0).
MU selalu menang dalam 4 laga terakhirnya di Premier League.
MU selalu mencetak minimal 3 gol dalam 4 laga terakhirnya di Premier League.
Selalu tercipta minimal 3 gol dalam 4 laga terakhir MU di Premier League.
MU selalu menang dalam 4 laga kandang terakhirnya di Premier League: 3-0 vs Watford, 2-0 vs Manchester City, 3-0 vs Sheffield United, 5-2 vs Bournemouth.
MU mencatatkan 5 clean sheet dalam 7 laga kandang terakhirnya di Premier League.
Berikutnya: Crystal Palace vs Manchester United (17/7/2020 - Premier League).
Statistik Southampton

Southampton di Premier League musim ini: M13 S5 K16, gol 43-56.
Rekor tandang Southampton di Premier League musim ini: M8 S3 K6, gol 26-23.
Gol terbanyak untuk Southampton di Premier League musim ini: Danny Ings (19).
Assist terbanyak untuk Southampton di Premier League musim ini: Jack Stephens, Stuart Armstrongs, James Ward-Prowse (masing-masing 3).
Southampton tak terkalahkan dalam 3 laga terakhirnya di Premier League (M2 S1 K0).
Southampton tak terkalahkan dalam 3 laga tandang terakhirnya di Premier League (M2 S1 K0): 3-0 vs Norwich, 3-1 vs Watford, 1-1 vs Everton.
Southampton cuma gagal mencetak gol di 2 laga dalam 17 laga tandang yang sudah mereka mainkan di Premier League musim ini.
Berikutnya: Southampton vs Brighton (17/7/2020 - Premier League).
Baca juga artikel-artikel lainnya:
- Ole Gunnar Solskjaer: Saya Mau Lepas David de Gea?
- Tentang Lonjakan Performa MU, Solskjaer Singgung Kebebasan Pemain
- Trio Greenwood-Rashford-Martial Menggila, Solskjaer Bagikan Rahasianya
- Menolak Halu, Solskjaer: Man United Belum Raih Apa pun
- Pernikahan 27 Tahun Ambyar, Paul Scholes Ditinggal Minggat Istrinya
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










