David Moyes Minta Billy Gilmour Sebagai Ganti Declan Rice, Sepadan?
Serafin Unus Pasi | 5 Mei 2020 21:20
Bola.net - Manajer West Ham, David Moyes mengomentari rumor ketertarikan Chelsea terhadap Declan Rice. Moyes menegaskan bahwa Rice hanya bisa pergi ke Stamford Bridge jika Chelsea melepaskan Billy Gilmour.
Dua musim terakhir, karir Declan Rice di West Ham mulai menanjak. Ia mulai bermain secara reguler dan menunjukkan performa yang apik di lini tengah The Irons.
Performa apik Rice memantik spekulasi transfer sang gelandang. Salah satu gosip yang beredar mengatakan bahwa mantan klub Rice, Chelsea tertarik untuk memulangkannya.
Moyes sendiri cukup santai dengan rumor ketertarikan Chelsea tersebut. "Saya tertawa ketika orang-orang mengatakan kepada saya bahwa Chelsea menginginkan Declan Rice," buka Moyes kepada BBC Sport.
Baca komentar lengkap pelatih asal Skotlandia itu di bawah ini.
Tukar Pemain
Moyes mengatakan bahwa ia sama sekali tidak berminat untuk melepaskan Rice di musim panas nanti.
Namun ia bisa berubah pikiran jika Chelsea mau menawarkan Billy Gilmour sebagai bagian dari kesepakatan tersebut.
"Jika rumor itu [Chelsea tertarik pada Declan Rice] benar maka saya akan mencoba untuk meminta Billy Gilmour sebagai bagian dari transfer itu, dan kita lihat apa yang akan terjadi nanti.
Pemain Top
Moyes mengungkapkan alasan mengapa ia tertarik untuk merekrut Gilmour. Ia menilai sang gelandang menunjukkan performa yang begitu luar biasa saat membela Chelsea musim ini.
"Jika ada satu pemain asal Skotlandia yang ingin saya datangkan besok, maka pemain itu adalah Billy Gilmour, setelah apa yang ia lakukan di Chelsea."
"Dia terlihat seperti pemain pro yang sudah matang. Ia juga terlihat memiliki rasa lapar yang besar dan sangat mencintai sepak bola." ujarnya.
Pemain Masa Depan
Peluang pertukaran Rice dan GIlmour diyakini tidak akan pernah menjadi kenyataan.
Frank Lampard dirumorkan sangat menyukai Gilmour sehingga ia ogah melepaskan pemain mudanya itu ke klub manapun.
(BBC Sport)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tak Kunjung Cetak Banyak Gol, Arsenal Dinilai Kemahalan Beli Gyokeres, Setuju Nggak?
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 10:41 -
Pesan Carragher pada Liverpool: Jangan Sampai Arsenal Juara!
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 10:28 -
Dilema Besar Arne Slot: Saatnya Coret Mohamed Salah atau Alexander Isak?
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 05:37
LATEST UPDATE
-
Raja Spanyol! Arsenal Cetak Sejarah di Liga Champions Usai Gilas Atletico Madrid
Liga Champions 22 Oktober 2025, 09:20 -
Filosofi Chivu di Inter: Benahi Mental Tim Senior, Lalu 'Lemparkan' Pemain Muda!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:57 -
Man of the Match Bayer Leverkusen vs PSG: Nuno Mendes
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:50 -
Man of the Match Villarreal vs Manchester City: Savinho
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:45 -
Man of the Match Union Saint-Gilloise vs Inter Milan: Denzel Dumfries
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:27 -
Man of the Match Arsenal vs Atletico Madrid: Viktor Gyokeres
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:17 -
Man of the Match Barcelona vs Olympiakos: Fermin Lopez
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:05 -
Mengintip Forum Diplomasi: AWMUN XII Hadirkan 5 Dewan PBB di Bali.
News 22 Oktober 2025, 08:00 -
Gak Jadi Main di Benua Lain! Laga Barcelona vs Villarreal di Miami Resmi Dibatalkan
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 06:47 -
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 22 Oktober 2025, 05:59
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04