David Moyes: MU Haram Lepaskan Paul Pogba
Serafin Unus Pasi | 13 Agustus 2019 17:00
Bola.net - Sebuah wanti-wanti diberikan David Moyes kepada Manchester United. Mantan manajer Setan Merah itu menilai bahwa United harus melakukan segala cara untuk mempertahankan Paul Pogba di musim panas ini.
Pada tahun 2016 silam, Manchester United melakukan sebuah kejutan besar. Mereka memulangkan Paul Pogba dari Juventus dengan mahar transfer sebesar 89 juta pounds pada saat itu.
Namun tiga musim berselang, sang gelandang mengaku sudah cukup bermain untuk United. Ia membeberkan bahwa ia membuka diri untuk pergi dari Old Trafford untuk mencari tantangan baru dalam karirnya.
Namun Moyes menilai United harus melakukan segala cara untuk mempertahankan sang gelandang. "Saya rasa Manchester United harus mempertahankan Paul Pogba," beber manajer asal Skotlandia itu kepada talkSPORT.
Baca komentar lengkap mantan juru taktik MU itu di bawah ini.
Pemain Bagus
Moyes mengakui bahwa Pogba memiliki kualitas yang sepadan dengan gelandang-gelandang terbaik dunia, sehingga United akan rugi besar jika mereka kehilangan pemain 26 tahun tersebut.
"Paul adalah salah satu pemain terbaik di dunia saat ini. Dia juga memiliki kemampuan yang sangat bagus namun ia memang butuh waktu agak banyak untuk menyesuaikan diri."
"Saya rasa proses adaptasinya dalam tim mulai terganggu setelah ia dan agennya mengatakan bahwa ia ingin pindah baru-baru ini."
Peran Krusial
Dalam kacamata Moyes, Pogba sudah terbukti menjadi pemain yang krusial dalam tim Manchester United saat ini.
Untuk itu mereka harus mencoba sebisa mungkin untuk mencegah sang pemain berpindah klub di bursa transfer kali ini.
"Jika anda melihat bagaimana permainan lini tengah Manchester United di hari Minggu [vs Chelsea], andai mereka tidak memiliki Paul Pogba, maka permainan mereka akan semakin melemah." tandasnya.
Kontrak Menipis
Manchester United berada dalam posisi yang rentan untuk mempertahankan Pogba.
Sang gelandang hanya memiliki sisa dua musim lagi dalam kontraknya sebagai pemain Manchester United.
(TalkSport)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
LATEST UPDATE
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









