Declan Rice Catatkan Debut Bersama Arsenal
Aga Deta | 20 Juli 2023 11:50
Bola.net - Declan Rice berhasil mencatatkan debut yang manis bersama Arsenal. Dia membantu timnya meraih kemenangan atas MLS All-Stars pada laga pramusim.
Arsenal menghadapi MLS All-Stars pada laga uji coba di Stadion Audi Field, Kamis (20/7/2023) pagi WIB. Pasukan Mikel Arteta tidak menemui kendala berarti dan menang dengan skor 5-0.
Arsenal mampu unggul dua gol di babak pertama berkat gol Gabriel Jesus dan Leandro Trossard. Sementara Jorginho, Gabriel Martinelli dan Kai Havertz masing-masing menyumbang satu gol di babak kedua.
Ini merupakan kemenangan pertama Arsenal di laga pramusim. Sebelumnya, mereka hanya bermain imbang 1-1 melawan klub Jerman Nurnberg.
Debut Declan Rice
Declan Rice didatangkan Arsenal dari West Ham. Gelandang asal Inggris tersebut diboyong ke Emirates Stadium dengan biaya yang mencapai 116,6 juta euro.
Rice akhirnya mendapat kesempatan perdana turun membela Arsenal dalam pertandingan melawan MLS All-Stars. Dia masuk menggantikan Jorginho di babak kedua.
Pemain berusia 24 tahun itu berada di lapangan selama 25 menit. Meski tak mencetak gol dan assist, dia membantu timnya meraih kemenangan dan mengemas clean sheet.
Selain Rice, rekrutan baru Arsenal lainnya yang mencatat debut pada laga ini adalah Jurrien Timber. Bek asal Belanda tersebut sebelumnya didatangkan dari Ajax Amsterdam.
Debut Rice bersama Arsenal menimbulkan banyak reaksi di media sosial. Berikut ini beberapa di antaranya.
Pemimpin Baru Arsenal
Lebih Baik dari Semua Gelandang Chelsea
Impact-nya Terasa
Efek Rice
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
-
AS Roma Pastikan Batal Rekrut Joshua Zirkzee dari MU
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:30
-
Pemain Timnas Portugal Ini Jadi Pembelian Pertama Michael Carrick di MU?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:17
-
Jadwal Liga Champions Inter vs Arsenal: Jam Berapa dan Tayang di Mana?
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:07
LATEST UPDATE
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








