Deretan Klub Besar Eropa dengan Utang Terbanyak, Ada MU dan Juventus
Aga Deta | 23 Januari 2020 09:58
Bola.net - Uang bisa dibilang mempunyai pengaruh yang sangat besar terhadap kesuksesan sebuah klub sepak bola. Dengan kekuatan finansial yang besar, klub bisa membentuk skuad impian bertabur bintang.
Setiap klub tentunya sangat berharap kehadiran pemain bintang akan mendongkrak performa tim. Tak hanya membuat permainan lebih baik, melainkan juga menarik penonton hadir ke lapangan.
Selain itu, penjualan jersey pemain bintang bisa menambah pemasukan klub. Tak jarang klub rela berutang demi mendatangkan pemain bintang dan berharap bisa mendapatkan pemasukkan lebih dengan adanya pemain tersebut.
Namun, hal tersebut terkadang tak sesuai dengan ekspektasi. Beberapa pemain bintang justru tampil melempem dan membuat klub terpuruk.
Situasi tersebut tentunya akan membuat para penggemar enggan datang ke stadion dan membeli marchendise klub. Alhasil, pengeluaran melebihi pemasukan yang membuat neraca keuangan menjadi tak seimbang.
Padahal, UEFA sejak 2013 sudah memberlakukan aturan financial fair play yang melarang klub memiliki pengeluaran melebihi pemasukan.
Di sisi lain, klub sudah berhutang demi mendatangkan dan membayar gaji pemain. Berikut ini delapan klub raksasa Eropa dengan utang terbanyak seperti dilansir Ronaldo.com.
8. AC Milan
Kondisi AC Milan dalam beberapa tahun belakangan bisa dibilang berantakan. Klub yang bermarkas di San Siro itu terpuruk baik di liga domestik maupun kancah Eropa.
Bahkan, AC Milan harus didiskualifikasi dari ajang Liga Europa 2019-2020 karena melanggar Financial Fair Play (FFP). Wajar tentunya jika Rossoneri mempunyai banyak hutang.
Saat ini, AC Milan mempunyai hutang sekitar 260 juta euro atau setara dengan Rp3,9 triliun.
7. Valencia
Valencia bisa dibilang satu di antara klub besar yang ada di Spanyol. Tentunya miris melihat Valencia harus berjuang dengan kondisi keuangannya.
Situasi keuangan Valencia sudah terpuruk sejak 2009. Itu artinya sudah sekitar 10 tahun Valencia barmasalah dalam hal keuangan.
Bahkan, Valencia belum menyelesaikan renovasi stadion Mestalla. Saat ini, Valencia ditaksir mempunyai hutang sekitar 274 juta euro atau Rp4,14 triliun.
6. AS Roma
Dalam beberapa tahun terakhir AS Roma kerap berurusan dengan utang. Kondisi tersebut membuat Presiden AS Roma, James Palotta, mencari seseorang yang mau membeli AS Roma.
Saat ini, klub yang bermarkas di stadion Olimpico itu mempunyai utang senilai 312 juta euro atau setara dengan Rp 4,7 triliun.
5. Juventus
Pembangunan Allianz Stadium menjadi satu di antara alasan yang membuat Juventus harus berutang. Selain itu, beberapa perekrutan serta gaji tinggi pemain membuat tagihan Bianconeri melonjak.
Namun, hal tersebut mulai diantisipasi Juventus dengan memboyong pemain dengan status bebas transfer seperti Aaron Ramsey dan Adrien Rabiot.
Apalagi jika Nyonya Tua berhasil memenangkan gelar bergengsi seperti Liga Champions 2020, bukan tidak mungkin klub akan melunasi semua utang. Saat ini, Juventus mempunyai hutang senilai 372 juta euro atau setara dengan Rp5,6 triliun.
4. Atletico Madrid
Baru-baru ini Atletico Madrid berhasil melikuidasi utang senilai 202 juta euro ke Keuangan Spanyol. Namun, hal tersebut tampaknya belum cukup membuat Los Rojiblancos tenang.
Atletico Madrid masih mempunyai banyak utang. Saat ini, klub yang bermarkas di Wanda Metropolitano itu memiliki utang senilai 384 juta euro atau setara Rp5,8 triliun.
Satu di antara yang membuat Atletico Madrid mempunyai utang ialah banyak mendatangkan pemain pada bursa transfer musim panas lalu. Joao Felix menjadi pemain yang paling mahal, yakni senilai 126 juta euro (Rp1,9 triliun).
3. Inter Milan
Inter Milan sudah berupaya melunasi utangnya selama bertahun-tahun. Bahkan, sebelum Suning Group mengambil alih.
La Beneamata tentunya berharap bisa segera melunasi utangnya, yakni dengan cara memenangkan gelar Serie A 2019-2020.
Saat ini, Inter Milan mempunyai utang sebesar 461 juta euro atau setara dengan Rp6,9 triliun.
2. Tottenham Hotspur
Pembangunan Tottenham Hotspur Stadium membuat Spurs harus meminjam banyak uang. Kini, dengan stadion baru tersebut Tottenham Hotspur mulai mendapat pemasukan dari penjualan tiket.
Saat ini, klub asal London itu memiliki utang mencapai 483 juta euro (Rp7,3 triliun). Hal tersebut tentunya kabar buruk buat Jose Mourinho karena pengeluarannya di bursa transfer bisa dibatasi.
1. Manchester United
Manchester United bisa dibilang klub paling kaya di dunia. Namun, di sisi lain Setan Merah juga menjadi tim dengan utang terbanyak.
Utang Setan Merah datang setelah klub diambil alih keluarga Glazer pada 2005. Saat ini, Manchester United masih terlilit utang senilai 568 juta euro (Rp5,85 triliun).
Disadur dari: Bola.com/Penulis Faozan Tri Nugroho/Editor Yus Mei Sawitri
Published: 22 Januari 2020
Baca Juga:
- Meme-Meme Kocak Setelah Manchester United Keok dari Burnley, Fans MU Makin Ambyar
- Reaksi Netizen Setelah Ezechiel N'Douassel Gabung Bhayangkara: Tambah Disukai Cewek-cewek
- Fans Arsenal Ramai-Ramai Puji Aksi Solo Run Gabriel Martinelli
- Kepa Jadi Biang Kerok Chelsea Gagal Menang Lawan Arsenal, Netizen: Keparius!
- Reaksi Netizen Setelah Chelsea Gagal Kalahkan Arsenal, Kepa Diminta Potong Gaji
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
LATEST UPDATE
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


