Drogba: Di City Mourinho Pasti Sudah Raih Tiga Trofi Juara EPL
Dimas Ardi Prasetya | 22 November 2018 04:34
Bola.net - - Legenda Chelsea Didier Drogba menyebut Jose Mourinho pasti akan meraih sukses besar jika ia seandainya saja melatih Manchester City.
Mourinho hanya bisa meraih sukses di musim perdananya bersama Manchester United. Saat itu Setan Merah dibawanya meraih tiga gelar sekaligus.
Namun di musim berikutnya, MU nihil juara. Musim ini, ada kemungkinan Paul Pogba cs juga tak akan bisa meraih trofi juara.
Pasalnya performa MU mengalami pasang surut. Setan Merah tak bisa tampil secara konsisten.
Pembelaan Drogba
Mourinho sendiri kerap dipersalahkan dan sempat disebut akan dipecat karena hal tersebut. Namun Drogba mengatakan bahwa prestasi klub itu melorot bukan karena sang manajer.
"Saya pikir jika Anda menempatkan [Mourinho] di Manchester City, ia akan memenangkan liga dua kali, mungkin dua atau tiga kali," cetus Drogba kepada Daily Mirror.
"Anda mendapat kritik karena Anda menetapkan standar untuk menang, menang, dan menang, dan sekarang Anda tidak menang atau mendapatkan hasil yang sama."
"Ia masih [di Manchester United]. Anda harus melihat semua manajer yang berada di Manchester United beberapa tahun terakhir. Menjadi manajer setelah Sir Alex Ferguson tidak mudah dan keuangan yang mereka miliki saat itu tidak sama dengan apa yang mereka miliki sekarang," cetusnya. Orang-orang hanya memperhatikan yang terbaik dan ia salah satu yang terbaik dan itulah sebabnya ia mendapatkan semua ini," serunya.
Berubah
Drogba menambahkan bahwa Mourinho saat ini menghadapi tantangan yang tak mudah. Pria asal Pantai Gading itu pun menyadari sekarang mantan bosnya itu sudah berusaha untuk mengubah taktiknya agar bisa menuntaskan tantangan itu dengan sukses.
"Saya pikir ia mengambil tantangan, karena itu adalah tantangan besar dan jika orang-orang mengkritik Anda maka bagaimana Anda bisa menikmatinya? Itu sulit. Bagaimanapun juga, ia manusia," katanya.
"Ia mencoba mengubah pendekatannya dan itu yang dilakukan manajer terbaik dan ketika segala sesuatunya tidak berhasil, Anda mencoba untuk mengubahnya."
Berita Video
Berita Video Bima Sakti Optimis Timnas Indonesia Bangkit dan Menang Lawan Filipina.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 29 Januari 2026
Liga Champions 26 Januari 2026, 18:12
-
Patrick Dorgu di Mata Bruno Fernandes Usai Man Utd Permalukan Arsenal: Ballon D'orgu
Liga Inggris 26 Januari 2026, 17:31
-
Faktor Lain di Balik Kebangkitan Man United, Harry Maguire Punya Jawabannya
Liga Inggris 26 Januari 2026, 17:14
LATEST UPDATE
-
PGMOL Didesak Hukum Arsenal Soal Taktik Bola Mati yang Rugikan Man United
Liga Inggris 26 Januari 2026, 22:45
-
Titik Balik Kekalahan Arsenal dari Man United: Saat Arteta Murka di Awal Petaka
Liga Inggris 26 Januari 2026, 22:44
-
Gemuruh Nyanyian Fans Juventus Sindir Antonio Conte: Lompat Bersama Kami!
Liga Italia 26 Januari 2026, 22:12
-
Begini Cara Luis Enrique Goda Dro Fernandez Tinggalkan Barcelona
Liga Eropa Lain 26 Januari 2026, 20:27
-
6 Poin dari City dan Arsenal: Stop Ragukan Michael Carrick!
Liga Inggris 26 Januari 2026, 19:17
-
No Palmer No Problem: Chelsea Masih Punya Duo Brasil!
Liga Inggris 26 Januari 2026, 18:47
-
David Beckham Ejek Anaknya Usai Man United Tumbangkan Arsenal 3-2 di Emirates
Liga Inggris 26 Januari 2026, 18:45
-
Mikel Arteta Singgung Mental Arsenal Usai Kekalahan dari Man United
Liga Inggris 26 Januari 2026, 18:16
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 29 Januari 2026
Liga Champions 26 Januari 2026, 18:12
LATEST EDITORIAL
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






