Duel Lawan Leicester, Mourinho: Ini Pertandingan Sulit
Dimas Ardi Prasetya | 10 Agustus 2018 19:28
- Manajer Manchester United Jose Mourinho memprediksi pertandingan melawan Leicester City akan berlangsung alot bagi timnya.
Kompetisi Premier League musim 2018-19 akan segera dimulai. Kompetisi tahun ini akan dibuka dengan pertandingan United lawan Leicester.
Pertandingan itu akan digelar di markas MU di Old Trafford, Jumat malam atau Sabtu (11/08) dini hari WIB. Sementara itu tim-tim lainnya akan bermain Sabtu malam dan hari Minggu (12/08) besok.
Tak Mudah
Jelang pertandingan itu, Mourinho memperingatkan anak-anak asuhnya bahwa Leicester musim ini lebih kuat dari sebelumnya. Jadi nanti
Leicester adalah tim yang, tentu saja, adalah juara beberapa tahun lalu dan sejak saat itu, selalu kuat, selalu stabil, investasi bagus, pemain bagus, pilihan bagus, pasar transfer bagus, pelatih bagus, tim stabil. Mereka tidak takut apa pun karena tidak mungkin mereka bisa berada di paruh kedua tabel, terangnya.
Saya pikir ambisi mereka adalah untuk menutup celah dan untuk mencoba dan mencapai posisi teratas. Start yang sulit, pertandingan sulit bagi kami, tetapi saya juga percaya laga ini sulit bagi mereka, seru Mourinho seperti dilansir Sky Sports.
Aktif Belanja Pemain
Musim panas ini, Leicester lebih aktif dalam belanja pemain ketimbang Mu. Tim asuhan Claude Puel itu mendatangkan lebih dari lima pemain baru.
Di antaranya adalah gelandang James Maddison, yang dibeli dari Norwich. Kemudian ada bek Ricardo Perreira dari FC Porto.
Lalu ada winger asal AS Monaco, Rachid Ghezzal. Kemudian ada juga eks bek United Jonny Evans, yang direkrut dari West Brom.
Di sisi lain mereka cuma kehilangan dua pemain saja. Riyad Mahrez dilepas ke Manchester City sementara Ahmed Musa dilego ke Al-Nassr.
Video Pilihan
Berita video Time Out kali ini tentang Manchester City yang memiliki peluang untuk menjadi juara Premier League 2018-2019 dengan 3 faktor penentu.
(sky/dim)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04 -
Apakah Arne Slot Akan Dipecat Liverpool?
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 21:25
LATEST UPDATE
-
Persib Bandung vs Selangor FC: Jadwal, Jam Kick-off, Siaran TV, dan Link Streaming
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 23:27 -
Prediksi Nottingham Forest vs Porto 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 23:10 -
Dean Huijsen Beri Sinyal Comeback di El Clasico Kontra Barcelona
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 23:08 -
Jadwal Persib vs Selangor: Maung Bandung Siap Amankan Poin Penuh di Kandang
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 22:58 -
Hasil AFC Champions League Two: Tanpa Ronaldo, Al Nassr Tetap Perkasa di India
Asia 22 Oktober 2025, 22:57 -
Link Live Streaming Galatasaray vs Bodo/Glimt - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 22:47 -
Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
Liga Inggris 22 Oktober 2025, 22:31 -
Prediksi Celta Vigo vs Nice 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 22:28 -
Erling Haaland Lampaui Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol 12 Laga Beruntun!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 22:04 -
Prediksi AS Roma vs Viktoria Plzen 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 21:51 -
Hebatnya Kylian Mbappe: Jumlah Golnya Setara dengan Total Gol Juventus Musim Ini
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:46
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04