Duh, Erik Ten Hag Pastikan Cedera Luke Shaw Lebih Parah dari Dugaan Awal
Serafin Unus Pasi | 25 Agustus 2023 20:29
Bola.net - Ada kabar buruk datang bagi Manchester United. Tim berjuluk Setan Merah itu dipastikan akan ditinggal Luke Shaw absen cukup lama.
Pada tengah pekan kemarin, MU mengumumkan bahwa Shaw mengalami cedera. Bek kiri itu mengalami cedera otot sehingga ia tidak bisa melanjutkan sesi latihannya.
Kabar yang beredar menyebut bahwa cedera Shaw tidak terlalu parah. Sehingga ia diperkirakan absen kurang dari satu bulan untuk memulihkan cedera ini.
Ten Hag baru-baru ini mengonfirmasi bahwa Shaw bakal absen lebih lama dari dugaan awal. "Kami belum bisa menentukan kapan dia [Shaw] kembali," ujar Ten Hag yang dikutip Manchester Evening News.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Cedera Lebih Lama
Ten Hag menyebut bahwa cedera yang dialami Shaw tergolong cukup parah. Sehingga ia bakal absen lebih dari satu bulan untuk menyembuhkan dirinya.
"Kapan ia kembali akan sangat tergantung pada dirinya sendiri. Jadi kami hanya bisa bilang bahwa ia akan absen dari tim kami untuk beberapa periode ke depan," sambung Ten Hag.
"Luke mungkin absen lebih lama ketimbang Mason. Saya rasa ia butuh waktu lebih lama untuk memulihkan cederanya."
Krisis Bek Kiri
Ten Hag juga menyebut bahwa Tyrell Malacia juga masih belum bisa memperkuat timnya. Namun ia menyebut bahwa MU memiliki sejumlah opsi untuk mengatasi krisis bek kiri ini.
"Dia [Malacia] masih butuh beberapa pekan sebelum bisa kembali ke tim kami. Namun saya bisa pastikan bahwa kami punya solusi untuk mengatasi situasi ini," sambung Ten Hag.
"Sebelum musim ini dimulai, kami sudah mempersiapkan diri untuk skenario-skenario semacam ini. Situasi seperti ini bisa terjadi kapan saja, dan kami tentu ingin menghindarinya sebisa mungkin. Namun jika sudah terjadi, maka kami harus siap mengatasinya," imbuh pelatih asal Belanda tersebut.
Opsi Pengganti
Selama Malacia dan Shaw absen, MU punya sejumlah pemain yang bisa mengisi pos bek kiri mereka.
Diogo Dalot bisa bermain sebagai bek kiri, sementara Alvaro Fernandez juga bisa dipromosikan ke tim utama MU.
Klasemen Premier League
(Manchester Evening News)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
-
Rahasia Carrick Bisa Bawa MU Kalahkan Manchester City: Ubah Pola Latihan Setan Merah
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:30
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
-
Carrick Effect! Kobbie Mainoo Putuskan Bertahan di MU
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:51
-
Manchester United Incar Niko Kovac, Bagaimana Nasib Michael Carrick?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:43
LATEST UPDATE
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
LATEST EDITORIAL
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19








