Eiji Kawashima Selangkah Lagi ke Liga Premier
Editor Bolanet | 9 Juni 2011 06:05Kiper tim nasional Jepang, Eiji Kawashima, mengakui kalau ia tinggal selangkah lagi akan merumput bersama West Bromwich Albion. "Semua sudah tertata dan saya sepertinya akan menyelesaikan proses transfer ini sebelum akhir Juni," kata Kawashima kepada harian Jepang, Sankei Sports.
Kiper yang turut mengantarkan Jepang meraih Piala Asia 2011 lalu akan siap meninggalkan klub Belgia yang selama ini dibelanya, Lierse. Jika di klub lamanya ia menjadi kiper utama, maka bersama The Baggies ia harus berjuang untuk mendapatkan tempat utama. Meski begitu, kiper berusia 28 tahun itu mengakui tidak mempermasalahkan jika ia nanti hanya menjadi cadangan saja.
"Selalu penting untuk bisa terus bermain tapi Liga Premier adalah liga yang lebih tinggi levelnya. Meski saya nanti hanya jadi kiper pengganti (di West Brom), saya akan tetap mencobanya."
Kawashima, yang turun membela Jepang melawan Republik Ceko dalam ajang turnamen Kirin Cup merasa senang ia bisa belajar banyak dari kiper Chelsea, Petr Cech dalam laga tersebut. "Akan sangat bagus bagi saya bisa bermain dengan level seperti itu," tuturnya.
Jika ia memang jadi pindah ke West Brom, maka ia akan menjadi pemain Jepang kedua di klub itu. Sebelumnya Junichi Inamoto juga pernah memperkuat klub tersebut. [initial]
LIGA ITALIA - Inter Milan Harus Keluarkan 8,5 Juta Euro Untuk Nagatomo (fft/fjr)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Prediksi Manchester City vs Liverpool 9 November 2025
Liga Inggris 7 November 2025, 21:04
-
Hasil Latihan Moto3 Portugal 2025: David Almansa Ungguli Taiyo Furusato
Otomotif 7 November 2025, 21:04
-
Alexander-Arnold Dihujani Cemooh di Anfield? Fans Liverpool Memang Gak Paham-Paham
Liga Champions 7 November 2025, 21:00
-
Daftar Lengkap Pembalap WorldSBK 2026
Otomotif 7 November 2025, 20:51
-
Daftar Lengkap Pembalap Formula 1 2026
Otomotif 7 November 2025, 20:51
-
Daftar Lengkap Pembalap MotoGP 2026
Otomotif 7 November 2025, 20:51
-
Ruben Amorim Menangkan Gelar Premier League Manager of the Month edisi Oktober 2025
Liga Inggris 7 November 2025, 19:56
-
Cara Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Brasil Gratis dari HP Kamu!
Tim Nasional 7 November 2025, 19:15
-
Hasil FP1 MotoGP Portugal 2025: Alex Marquez Berkuasa, 5 Pabrikan Berbeda di 5 Besar
Otomotif 7 November 2025, 18:37
-
Saksikan dan Nonton LaLiga 2025/26: Rayo Vallecano vs Real Madrid Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 7 November 2025, 18:16
-
Nonton Liga Inggris 2025/26: Sunderland vs Arsenal Eksklusif di Vidio
Liga Inggris 7 November 2025, 18:05
LATEST EDITORIAL
-
Nasib Penggawa Inter Milan Peraih Treble 2010: Dari Julio Cesar hingga Mourinho
Editorial 7 November 2025, 15:22
-
7 Pemain yang Berharap Bisa Curi Perhatian di Laga Liverpool vs Real Madrid
Editorial 4 November 2025, 13:20





