Enzo Maresca Ingatkan Chelsea: Belum Pasti Lolos Liga Champions
Richard Andreas | 6 Mei 2025 12:00
Bola.net - Chelsea sukses memperpanjang tren positif mereka di Premier League dengan kemenangan 3-1 atas Liverpool. Kemenangan ini menjadi yang ketiga secara beruntun dan memperpanjang rekor tak terkalahkan mereka menjadi enam laga.
Hasil ini membawa Chelsea menyamai perolehan poin Newcastle United yang berada di peringkat keempat, menyusul hasil imbang 1-1 The Magpies kontra Brighton. Persaingan untuk tiket Liga Champions pun semakin ketat menjelang akhir musim.
Biar begitu, pelatih Enzo Maresca menegaskan bahwa perjuangan belum selesai. Ia meminta timnya tetap fokus karena masih ada tiga laga tersisa di liga dan satu pertandingan penting di kompetisi Eropa tengah pekan ini.
Maresca Ingatkan Fokus Jelang Akhir Musim
Chelsea kini berada di peringkat kelima klasemen sementara dengan tiga pertandingan tersisa. Mereka juga tengah memimpin agregat 4-1 atas Djurgarden di semifinal Conference League, dan akan menjamu wakil Swedia tersebut pada Kamis mendatang.
Menurut Maresca, kemenangan atas Liverpool sangat berarti, tetapi bukan akhir dari perjuangan. “Kemenangan ini penting, tapi semuanya belum selesai. Kami harus bermain tiga pertandingan lagi dan harus fokus dari satu laga ke laga berikutnya,” ujarnya kepada BBC.
Maresca juga menekankan pentingnya menjaga konsentrasi penuh agar bisa menuntaskan target lolos ke final kompetisi Eropa. “Sekarang kami fokus ke laga Kamis dan mencoba mencapai final Eropa,” tambahnya.
Perebutan Zona Liga Champions Masih Ketat
Lima besar klasemen Premier League musim ini dijamin lolos ke Liga Champions. Saat ini, hanya empat poin yang memisahkan peringkat ketiga Manchester City dan peringkat ketujuh Aston Villa, sementara Nottingham Forest di posisi keenam masih menyimpan satu laga tunda.
Newcastle United gagal memanfaatkan peluang naik ke posisi ketiga setelah hanya bermain imbang 1-1 kontra Brighton. Penalti menit ke-89 dari Alexander Isak menyelamatkan satu poin bagi The Magpies.
Manajer Newcastle Eddie Howe mengakui persaingan masih terbuka lebar. “Kami masih punya tiga laga besar, semuanya sulit dengan cara yang berbeda. Dua di antaranya di kandang, semoga itu bisa jadi pembeda,” katanya kepada Sky Sports.
Klasemen Liga Inggris 2024/2025
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kualitas Akademi Real Madrid Terlihat: Kalah dari Albacete Tim Peringkat 17
Liga Spanyol 15 Januari 2026, 14:55
-
Debut Buruk Alvaro Arbeloa: Bisa-bisanya Real Madrid Disingkirkan Albacete
Liga Spanyol 15 Januari 2026, 14:40
-
Lagi-lagi 'Ilmu Hitam' Arsenal Beraksi, Chelsea Kini Jadi Korbannya
Liga Inggris 15 Januari 2026, 13:19
LATEST UPDATE
-
Ingin Tampil Lebih Baik, Man United Disarankan Angkut Gelandang Barcelona Ini
Liga Inggris 16 Januari 2026, 01:36
-
Harapan Tinggi, Realita Pahit: Kondisi Paul Pogba Bikin Monaco Mulai Frustrasi
Liga Eropa Lain 15 Januari 2026, 21:54
-
Bek Tengah Menipis, Liverpool Justu Pilih Jalan Panjang untuk Datangkan Marc Guehi
Liga Inggris 15 Januari 2026, 21:18
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 21:03
-
Jadwal Lengkap, Hasil, Klasemen, dan Top Skor Piala AFF 2026
Tim Nasional 15 Januari 2026, 20:56
-
Terungkap! Ruben Amorim Sempat Ingin Mundur Sebelum Man United Ambil Keputusan Kejam
Liga Inggris 15 Januari 2026, 20:10
-
Live Streaming Como vs Milan - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 15 Januari 2026, 19:45
LATEST EDITORIAL
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26
-
5 Pemain yang Bisa Dibeli Alvaro Arbeloa untuk Menyelamatkan Musim Real Madrid
Editorial 14 Januari 2026, 12:30
-
Para Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Arsenal
Editorial 14 Januari 2026, 11:48
-
Pemain yang Diuntungkan dan Dirugikan dari Pemecatan Xabi Alonso di Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:45
-
5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi dari Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:22








