Eric Bailly Positif Covid-19, Absen Bela MU Beberapa Pekan
Aga Deta | 5 April 2021 08:07
Bola.net - Eric Bailly tak masuk ke dalam skuad Manchester United kontra Brighton & Hove Albion. Menurut Ole Gunnar Solskjaer, Bailly absen karena terkonfirmasi positif Covid-19.
Setan Merah menjamu Brighton pada pekan ke-30 Premier League, Senin (5/4) dini hari WIB. Bermain di Old Trafford, MU berhasil mengalahkan The Seagulls dengan skor tipis 2-1.
Tuan rumah sempat tertinggal lebih dulu lewat gol Danny Welbeck. Namun, MU pada akhirnya bisa membalikkan keadaan melalui Marcus Rashford dan Mason Greenwood.
Kemenangan ini semakin memantapkan posisi MU di urutan kedua klasemen Premier League. Mereka mengumpulkan 60 poin dan berjarak 14 angka dengan Manchester City.
Dalam pertandingan ini tak nampak nama Bailly di susunan starting XI atau daftar pemain cadangan. Solskjaer memainkan duet Victor Lindelof dan Harry Maguire di jantung pertahanan.
Bailly Positif Covid-19
Solskjaer mengonfirmasi bahwa Bailly harus menepi selama beberapa pekan karena terkonfirmasi positif Covid-19. Sang bek terpapar virus tersebut saat memperkuat timnas Pantai Gading saat jeda internasional bulan ini.
"Sayangnya dia tidak akan bersama kami untuk sementara waktu," ujar Solskjaer dilansir dari laman resmi Man United.
"Setelah dia bergabung dengan timnas Pantai Gading, dia dinyatakan positif terpapar Covid dan hingga kini belum kembali ke sini," pungkasnya.
Kehilangan Martial
Solskjaer sebelumnya juga mengkonfirmasikan bahwa Anthony Martial kemungkinan besar absen membela MU sampai akhir musim. Pemain asal Prancis itu mengalami cedera lutut.
“Sayangnya, lututnya terkilir dengan Prancis," ungkap Solskjaer pada MUTV.
"[Tapi] kehilangan Anthony untuk mungkin sampai sisa musim ini sangat mengecewakan, terutama ketika laporan dari sana [Prancis] menyatakan bahwa itu bukanlah sesuatu yang serius, tetapi terlihat buruk," jelasnya.
Cedera Rashford
Sementara itu, Marcus Rashford tak bisa main penuh untuk Manchester United saat menghadapi Brighton. Ia ditarik keluar pada menit ke-72 dan digantikan Daniel James.
Ole Gunnar Solskjaer tidak membeberkan cedera apa yang dialami Rashford. Namun ia berharap cederanya itu tidak serius.
"Anda hanya berharap ia bisa pulih dari itu," kata Solskjaer kepada BBC.
"Ia harus keluar dari lapangan. Tapi ia orang yang tangguh kok," ucapnya dengan nada optimis.
Sumber: Manchester United, BBC
Baca Juga:
- Alamak, Marcus Rashford Jadi Tumbal Kemenangan Manchester United Atas Brighton
- MU Kebobolan Lebih Dahulu, Greenwood: Kami Gak Cemas Kok!
- Hasil, Klasemen dan Top Skor Liga Inggris: Manchester United Jauhi Leicester, Kane Salip Salah
- Gawat, Martial Mungkin Tidak Akan Bermain Lagi untuk MU Musim Ini!
- Diminati Madrid dan Manchester United, Harry Kane Sebaiknya Pilih yang Mana?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Erling Haaland Samai Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol dalam 12 Laga Beruntun
Liga Champions 22 Oktober 2025, 10:19 -
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
Liga Spanyol 21 Oktober 2025, 22:43 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04 -
Apakah Arne Slot Akan Dipecat Liverpool?
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 21:25
LATEST UPDATE
-
Dikritik Tak Mempan, Vinicius Junior Tampil Brilian untuk Real Madrid
Liga Champions 23 Oktober 2025, 12:19 -
Juventus Kalah Lagi, Dusan Vlahovic Geram: Standar Klub Ini Bukan Seperti Itu!
Liga Champions 23 Oktober 2025, 11:54 -
Kalah Tipis dari Real Madrid, Igor Tudor: Juventus Layak Dapat Lebih!
Liga Champions 23 Oktober 2025, 11:53 -
Jadwal Liga Europa Pekan Ini Live di SCTV, 23-24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 23 Oktober 2025, 11:39 -
Jadwal dan Hasil Lengkap Pertandingan Wakil Indonesia di French Open 2025
Bulu Tangkis 23 Oktober 2025, 11:38 -
Menang 5-1 atas Ajax Amsterdam, Chelsea 'Dibantu' Dewi Fortuna
Liga Champions 23 Oktober 2025, 11:35 -
Link Live Streaming Pertandingan French Open 2025 di Vidio, 21-26 Oktober 2025
Bulu Tangkis 23 Oktober 2025, 11:34 -
Jadwal Lengkap Pertandingan French Open 2025, 21-26 Oktober 2025
Bulu Tangkis 23 Oktober 2025, 11:33
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04