Gabriel Jesus di Mata Pemain Arsenal: Sangat Tajam di Lapangan, Konyol Saat Latihan!
Asad Arifin | 3 Agustus 2022 10:28
Bola.net - Gabriel Jesus memberi kesan impresif untuk Arsenal pada sesi pramusim. Bahkan, Emile Smith Rowe mengaku kaget dengan ketajaman Jesus dan menyebut rekan barunya sebagai sosok yang konyol.
Arsenal membeli Gabriel Jesus dengan harga 52 juta euro dari Manchester City pada awal musim 2022/2023. Jesus diyakini bakal langsung jadi pilihan utama di lini depan Arsenal.
Jesus adalah sosok yang dibutuhkan The Gunners. Sebab, Arsenal tak punya penyerang top setelah Pierre-Emerick Aubameyang pindah. Alexandre Lacazette belum tampil sesuai harapan dan dilepas Arsenal ke Lyon.
Jesus tampil sangat bagus pada sesi pramusim Arsenal. Dia bukan hanya membuat fans Arsenal terkejut, akan tetapi juga rekan satu timnya. Yuk simak pernyataan dari Smith Rowe di bawah ini ya Bolaneters.
Pemain Konyol
Gabriel Jesus mencetak tujuh gol dan satu assist dari lima laga pramusim Arsenal. Jesus beradaptasi sangat cepat dengan gaya bermain Arsenal. Dia membuat kaget banyak orang di internal Arsenal.
"Di antara pemain baru, saya pikir Gabriel Jesus (paling mengejutkan). Saya tidak pernah menyadari bahwa dia setajam itu!," ucap Smith Rowe dikutip dari Metro.
Gabriel Jesus sejatinya punya karier yang bagus di Man City. Jumlah gol yang dicetaknya mendekati angka 100. Hanya saja, dia berada di bawah bayang-bayang Sergio Aguero. Musim lalu, dia kalah pamor dari Raheem Sterling.
"Jelas, saya pernah melawannya dan sering menyaksikan Jesus bermain di Man City. Akan tetapi, ketika Anda melihatnya langsung dalam latihan, saya bilang ke teman-teman bahwa dia konyol," kata Smith Rowe.
Pemain Fleksibel
Arsenal sangat serius dalam upaya untuk bisa mendatangkan Gabriel Jesus. Manajer Arsenal, Mikel Arteta, sangat yakin bahwa pemain asal Brasil itu bisa melengkapi skema bermain yang ingin diterapkan di Arsenal.
"Fleksibilitas Gabriel Jesus sudah sohor. Sekarang kami menggunakan dia sebagai nomor 9, dia bisa bermain sebagai pemain sayap, kiri, dan kanan," kata Arteta.
"Anda bisa bermain dengan dua serangan seperti yang telah kami lakukan di pra-musim juga dan mengubah bentuknya sedikit. Dia memberi kami banyak fleksibilitas. Dia beradaptasi dengan sangat cepat dan alami," tegas Arteta.
Sumber: Metro
Klasemen Premier League
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- 10 Besar Pemain Premier League Paling Banyak Dicaci di Twitter: 8 dari MU, Cristiano Ronaldo di Punc
- Liverpool Diminta Datangkan Gelandang Serang Baru
- Termasuk Luis Suarez, 5 Transfer Terbaik Premier League di Bulan Januari
- Cristiano Ronaldo Ingin Tentukan Klub Barunya Sebelum MU Jalani Pekan Pertama Premier League
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:57 -
Man of the Match Arsenal vs Atletico Madrid: Viktor Gyokeres
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:17
LATEST UPDATE
-
Prediksi Persib Bandung vs Selangor FC 23 Oktober 2025
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 18:14 -
Frankfurt Mencari Pijakan, Liverpool Berambisi Mempertahankan Superioritasnya
Liga Champions 22 Oktober 2025, 18:02 -
Tradisi Apik Monaco, Tren Positif Tottenham
Liga Champions 22 Oktober 2025, 17:21 -
Karya Jurnalistik Akan Masuk Revisi UU Hak Cipta, Menteri Hukum: Harus Dilindungi
News 22 Oktober 2025, 17:17 -
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
Liga Italia 22 Oktober 2025, 16:56 -
Cek Jadwal Aksi Pemain Indonesia di Liga Europa 2025/26: Tayang di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 16:12
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04