Gabung MU, Mason Mount Dapat Gaji Lebih Besar dari Bruno Fernandes?
Serafin Unus Pasi | 30 Juni 2023 20:30
Bola.net - Ada info menarik seputar kepindahan Mason Mount ke Manchester United. Sang playmaker dilaporkan mendapatkan gaji yang sangat tinggi.
Mount memang sejak beberapa bulan terakhir digosipkan ingin cabut dari Chelsea. Ia merasa sudah cukup membela The Blues dan ingin mencari tantangan lain di karirnya.
Mount sendiri dikabarkan bakal pindah klub di pekan depan. Ia bakal ditebus Manchester United dengan nilai tawaran senilai 60 juta pounds.
Dilansir The Daily Mail, Mount bakal untung besar di MU. Karena ia mendapatkan gaji yang sangat besar.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Naik Drastis
Menurut laporan tersebut, Mount mendapatkan kenaikan gaji yang sangat signifikan di MU.
Di Chelsea, ia digaji sekitar 70 ribu pounds per pekan. Di MU, ia mendapatkan bayaran sebesar 250 ribu pounds per pekan.
Angka ini bisa naik ke kisaran 300 ribu pounds per pekan jika ia mampu mencetak sejumlah gol dan assist bagi Setan Merah.
Kategori Atas
Meski tanpa bonus, Mount menjadi salah satu pemain dengan gaji tertinggi di Manchester United.
Ia tercatat hanya kalah dari Casemiro, Raphael Varane, Jadon Sancho dan David De Gea dalam urusan gaji di skuat Manchester United saat ini.
Bahkan gaji Mount melebihi pemasukan Bruno Fernandes yang saat ini diyakini mendapatkan gaji sekitar 240 ribu pouds per pekan di skuat Setan Merah.
Segera Dituntaskan
Laporan yang sama mengklaim bahwa transfer Mount ini akan selesai di pekan depan.
Sang playmaker dijadwalkan menjalani tes medis di MU pada hari Senin (3/7/2023) waktu setempat.
Klasemen Premier League
(The Daily Mail)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





