Gabung MU Merupakan Langkah Mundur, Jadon Sancho!
Serafin Unus Pasi | 12 Oktober 2019 14:40
Bola.net - Sebuah peringatan diberikan Ian Darke kepada Jadon Sancho. Ia menyebut bahwa sang winger harus menolak tawaran dari Manchester United jika ia tidak ingin mengalami kemunduran dalam karirnya.
Sancho diyakini merupakan salah satu winger muda terbaik dunia saat ini. Di usianya yang masih belia, ia berhasil menjadi sosok yang mematikan di sektor sayap Dortmund.
Penampilan istimewanya di Dortmund diberitakan membuat Manchester United jatuh hati. Tim yang bermarkas di Old Trafford itu diyakini akan mengejar jasa Sancho di musim panas tahun depan.
Namun Darke percaya bahwa sang winger akan melakukan kesalahan jika pindah ke United. "Dia [Sancho] pindah ke Manchester United? Jangan! Ia akan mengambil langkah mundur," beber Darke kepada ESPN FC.
Baca komentar lengkap sang pandit di bawah ini.
Tim Papan Bawah
Darke menilai bahwa Manchester United saat ini telah menjelma menajdi sebuah tim yang medioker.
Untuk itu perkembangan karir Sancho akan terhambat jika ia memutuskan pindah ke klub pesakitan seperti United.
"Mari kita jujur, mereka [United] berada di papan bawah. Mereka memang masih memiliki nama besar namun performa mereka sama sekali tidak baik."
Tolak Tawaran
Darke juga menilai bahwa Sancho memang bakal pergi dari Dortmund, namun ia menilai pindah ke Old Trafford akan menjadi kesalahan yang besar dalam karirnya.
"Saya rasa cepat atau lambat Borussia Dortmund akan melepasnya, dan ia mungkin sudah bisa pindah di Januari nanti. Saya juga bisa membayangkan Manchester United akan menawarkan kenaikan gaji yang luar biasa besar kepadanya."
"Secara finansial mereka memang klub yang kuat dan mereka sedang berada dalam krisis. Untuk itu mereka butuh pemain sepertinya. Namun saya pribadi menyarankan ia tidak pindah ke United." ia menandaskan.
Harga Mahal
Borussia Dortmund sendiri sudah mengindikasikan siap berpisah dengan Sancho.
Namun mereka meminta bayaran sebesar 100 juta Euro sebagai mahar transfer sang pemain.
(ESPN FC)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
LATEST UPDATE
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









