Gara-Gara Willian, Frank Lampard Ribut dengan Direksi Chelsea
Serafin Unus Pasi | 13 Maret 2020 21:00
Bola.net - Sebuah informasi menarik datang bagi Chelsea. Manajer mereka, Frank Lampard diberitakan terlibat perdebatan sengit dengan Direksi Chelsea terkait masa depan Willian.
Beberapa bulan terakhir Willian memang cukup sering digosipkan akan hengkang dari London Barat. Hal ini karena kontraknya akan habis di Chelsea pada musim panas nanti.
Sang winger sudah beberapa kali mengatakan bahwa ia ingin memperpanjang kontraknya di Chelsea. Namun manajemen Chelsea enggan memenuhi tuntutan sang winger yang meminta kontrak tiga tahun.
The Sun mengklaim bahwa Lampard mulai gerah dengan situasi ini. Ia dikabarkan terlibat perdebatan panas dengan Direksi Chelsea mengenai masalah ini.
Simak situasi pertengakaran Lampard dan manajemen Chelsea di bawah ini.
Perdebatan Panas
Laporan itu mengklaim bahwa Lampard baru-baru ini menemui Direktur Olahraga Chelsea, Marina Granovskaia.
Pada kesempatan itu, Lampard meminta Granovskaia untuk mengabulkan permintaan Willian. Ia menilai sang winger masih bisa memberikan kontribusi yang besar untuk timnya untuk jangka waktu tiga tahun ke depan.
Itulah mengapa Lampard meminta Granovskaia memberikan pengecualian kepada Willian, meski aturan klub memang melarang untuk memberikan kontrak lebih dari dua tahun untuk pemain di atas 30 tahun.
Tidak Bergeming
Namun laporan tersebut mengklaim bahwa Granovskaia tidak bergeming dengan permintaan Lampard tersebut.
Ia menilai bahwa Willian bukan pemain yang begitu spesial sehingga layak mendapatkan perlakuan yang istimewa. Itulah mengapa ia bersikukuh hanya tetap memberikannya tawaran dua tahun untuk sang winger.
Karena kedua pihak sama-sama ngotot, terjadi perdebatan panas antara Lampard dan Granovskaia dan tidak menghasilkan jalan keluar.
Beli Pemain Baru
Laporan itu juga mengklaim bahwa Granovskaia sudah siap melepas Willian di musim panas nanti.
Ia menawarkan solusi untuk mendatangkan winger baru bagi Lampard di musim panas nanti.
(The Sun)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
-
AS Roma Pastikan Batal Rekrut Joshua Zirkzee dari MU
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:30
LATEST UPDATE
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






