Gervinho: Mimpi Saya Telah Terwujud

Editor Bolanet | 19 Juli 2011 18:00
Gervinho: Mimpi Saya Telah Terwujud
Gervinho (c) The Daily Mail
- Setelah resmi menjadi milik The Gunners pemain depan asal Pantai Gading, memiliki kata-katanya, menurutnya bisa bergabung ke Emirates Stadium adalah mimpi yang menjadi nyata.

Duet Didier Drogba di timnasnya ini dibeli 10,7 Juta Poundsterling dari , dan dirinya dikontrak dengan kontrak yang cukup panjang oleh klub yang dilatih Arsene Wenger tersebut.

"Saya memiliki perasaan yang luar biasa ketika telah menjadi pemain Arsenal, saya begitu bahagia dengan ini semua, karena saya selalu bermimpi membela klub ini," ucap Gervinho di The Daily Mail.

"Saat ini mimpi saya telah terwujud dan saya sangat antusias, hari ini merupakan salah satu hari terbaik saya dalam hidup,"

"Saya datang kemarin karena saya percaya bisa meningkatkan kemampuan saya, namun yang lebih terpenting adalah sanggup memberikan banyak hal kepada klub yang telah mempercayai saya,"

"Dengan Arsene Wenger adalah sebuah kesempatan yang langka, saya jelas bahagia," Setelah ini pria yang sanggup bermain di berbagai posisi lini depan tersebut akan segera bergabung dengan rekan-rekannya di tur pra musim. (dym/lex)

TAG TERKAIT

BERITA TERKAIT