Giliran Desailly Pesimis Peluang Chelsea

Editor Bolanet | 16 Desember 2010 18:00
- Satu persatu almunus Chelsea mengungkapkan pesimismenya terhadap peluang mantan klubnya tersebut menjadi juara musim ini. Setelah Frank Leboeuf, kini giliran partnernya di lini belakang , Marcell Desailly, yang bersuara sumbang.

Seperti dilansir Goal, bagi pemain kelahiran Ghana ini, Chelsea sulit bisa mempertahankan gelar juara mereka. Pasalnya, mereka tidak mampu mengisi posisi yang ditinggalkan sejumlah pilar seperti Michael Ballack, , Ricardo Carvalho dan Joe Cole.

"Saya menjadi ragu karena mereka tak membawa pemain top yang bisa meningkatkan energi tim. Chelsea memang memasukkan pemain muda ke dalam tim. Namun, mereka tak punya cukup pengalaman untuk menjaga keseimbangan dalam tim," ujar pemain yang enam musim memperkuat The Blues ini.

"Di awal musim, Anda mungkin berpikir bahwa Chelsea akan terus melaju sejak awal sampai akhir musim. Kenyataannya, selama enam pekan terakhir, Chelsea benar-benar mengalami kesulitan. Saya tidak yakin Chelsea akan memenangi Liga Primer. Tapi, mereka tetap bertahan di papan atas," katanya.

Sementara itu, menanggapi rumor pemecatan manajer Carlo Ancelotti, Desailly tak yakin Roman Abramovich akan melakukannya. Apalagi, Ancelotti telah sukses mengantarkan the Blues meraih double musim lalu.

"Saya hanya tertawa mendengar rumor itu. Ingat, tiga bulan lalu, ia dipuji-puji setelah memenangi Liga Primer dan Piala FA. Ya, saat ini dia memasuki masa sulit tapi saya yakin dia bakal mampu membenahi timnya. Dia akan mengembalikan kepercayaan diri Chelsea," tandasnya. (goal/den)

TAG TERKAIT

BERITA TERKAIT

LATEST UPDATE