Giulianelli: Fabinho Segera Jadi Pemain Manchester United
Afdholud Dzikry | 22 Juni 2017 12:25
Bola.net - - Fabinho akan segera diperkenalkan sebagai pemain baru Manchester United. Demikian diklaim oleh jurnalis Emanuele Giulianelli.
Fabinho sendiri memang sudah sejak musim panas tahun lalu dikaitkan dengan kepindahannya ke Manchester United. Dan baru-baru ini terungkap bahwa The Red Devils masih tertarik dengan pemain milik AS Monaco tersebut.
Pada awal bulan ini, Giulieanelli mengatakan bahwa antara AS Monaco dan Manchester United telah mencapai kesepakatan transfer Fabinho senilai 45 juta euro.
Dan terbaru, dikatakan oleh Giulieanelli, yang juga pernah mengabarkan bahwa Shkodran MUstafi akan ke Arsenal tahun lalu, bahwa Fabinho segera merapat ke Manchester United.
Fabinho akan menjadi pemain Manchester United segera. Saya tak percaya dengan rumor yang mengatakan sebaliknya, ujarnya.
Fabinho sendiri musim lalu tampil gemilang membawa Monaco juara Ligue 1 dan menembus semifinal Liga Champions. Selain mampu bermain sebagai bek kanan, pemain Brasil tersebut juga mampu bermain sebagai seorang gelandang.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
















