Gol Berkelas Mykhaylo Mudryk ke Gawang Arsenal Bukan Kebetulan!
Abdi Rafi Akmal | 24 Oktober 2023 05:30
Bola.net - Mykhaylo Mudryk akhirnya buka suara perihal gol yang dicetaknya ke gawang Arsenal pada pekan ke-9 Liga Inggris 2023/2024 yang bertajuk Derby London.
Pemain asal Ukraina itu mencetak gol di menit ke-48. Golnya sempat membawa Chelsea unggul dua gol atas tim rivalnya tersebut.
Sayangnya, keunggulan Chelsea tidak bertahan sampai pertandingan berakhir. Arsenal sanggup mengejar dan memaksa laga berakhir dengan skor 2-2 di Stamford Bridge.
Meski gagal menjaga keunggulan, Mudryk jadi salah satu pemain yang dapat komentar positif seusai laga. Sebab, gol yang dicetaknya bisa dibilang berkelas dan aneh di saat yang bersamaan.
Tidak Sengaja?
Mudryk memang mencetak gol dengan cara yang tidak biasa. Dia melepas tendangan dari sisi kiri lapangan yang sebenarnya terlihat seperti sebuah umpan silang.
Namun, bolanya bukan mengarah ke rekannya yang menunggu di kotak penalti. Hasil tendangannya itu justru masuk ke gawang Arsenal.
Banyak yang beranggapan bahwa gol itu tidak disengaja. Mikel Arteta pun meragukan bahwa gol tersebut dicetak murni dari insting dan teknik sang pemain.
Bukan Kebetulan

Mudryk akhirnya buka suara di laman resmi klub. Pemain sayap berusia 22 tahun ini menegaskan bahwa tendangannya itu bukan kebetulan.
“Sebelum laga dimulai, pelatih kiper kami bulang bahwa kiper mereka [David Raya] pintar membaca pertandingan, tetapi membuat gawang jadi tidak terkawal,” katanya.
“Itu artinya, saya bisa men-chip bola itu langsung ke gawang. Hal itu saya ingat sepanjang pertandingan. Tendangan saya memang seperti antara umpan silang atau tembakan langsung. Saya pikir, itu keputusan yang bagus,” lanjut dia.
Gol Kedua
Dengan lesakan gol tersebut, Mudryk kini telah mengoleksi dua gol bersama Chelsea dalam 26 pertandingan di seluruh kompetisi.
Pemain yang didatangkan dari Shaktar Donetsk pada Januari 2023 lalu ini sempat sangat lama tidak mencetak gol, sampai akhirnya dua gol itu tercipta di musim ini.
Sumber: Official
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


