Gonzalo Higuain Resmi Gabung Chelsea
Ari Prayoga | 24 Januari 2019 03:49
Bola.net - - Raksasa Premier League, Chelsea akhirnya meresmikan perekrutan bomber Gonzalo Higuain dari Juventus. Higuain digaet dengan status pinjaman hingga akhir musim nanti.
Sementara itu Juventus dalam laman resminya menerangkan bahwa Higuain dipinjamkan ke Chelsea hingga 30 Juni 2019. The Blues memiliki opsi untuk memperpanjang durasi peminjaman hingga 30 Juni 2020 dengan biaya mencapai 18 juta euro.
Tak hanya itu, Chelsea juga memiliki opsi untuk mempermanenkan status striker 31 tahun itu dengan biaya senilai 36 juta euro yang dibayarkan ke Juventus selama dua musim.
Higuain menjalani paruh pertama musim ini sebagai pemain pinjaman di AC Milan. Bersama Rossoneri, pemain internasional Argentina itu mencetak delapan gol.
Kedatangan Higuain bisa jadi segera berdampak terhadap nasib Alvaro Morata yang kabarnya bakal dipinjamkan ke Atletico Madrid. Sementara itu, Milan menggaet Krzysztof Piatek sebagai pengganti El Pipita.
Tak Pikir Panjang
Higuain yang bakal mengenakan seragam Chelsea bernomor punggung 9 mengungkapkan bahwa dirinya tak berpikir panjang ketika mendapat tawaran untuk bergabung dengan Chelsea.
"Ketika kesempatan bergabung dengan Chelsea datang saya harus mengambilnya. Chelsea adalah tim yang selalu saya suka dan mereka memiliki sejarah, stadion yang indah dan mereka bermain di Premier League, liga yang selalu membuat saya ingin bermain di sana," ujar Higuain di laman resmi klub.
"Sekarang saya berharap bisa membayar kepercayaan yang telah ditunjukkan Chelsea kepada saya di atas lapangan. Saya tak sabar untuk segera bermain dan saya berharap bisa beradaptasi secepat mungkin," tambahnya.
Target Utama
Dalam kesempatan yang sama, direktur Chelsea, Marina Granovskaia mengungkapkan bahwa Higuain merupakan target utama mereka pada jendela transfer Januari ini.
"Gonzalo adalah target nomor satu kami di jendela transfer kali ini dan dia datang dengan rekor yang telah terbukti di level tertinggi," tutur Granovskaia.
"Sebelumnya dia telah menjalin kerja sama yang hebat dengan Maurizio Sarri dan dia familiar dengan gaya bermain yang diinginkan sang pelatih," sambungnya.
"Kesepakatan ini tak mudah bagi kami karena beberapa pihak yang terlibat, tapi kami senang kami bisa mewujudkannya dan kami tak sabar melihat dampak yang diberikan Gonzalo di paruh kedua musim ini," tukasnya.
Video Menarik
Berita video mengenai insiden kecelakaan pesawat yang menimpa Emiliano Sala striker Argentina yang baru dibeli Cardiff City dari Nantes.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:49
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








