Guardiola Dinilai Lebih Memilih Trofi Premier League Ketimbang Lainnya
Richard Andreas | 7 Agustus 2018 14:01
Bola.net - - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola dijagokan sebagai sosok yang mampu membawa Man City mempertahankan gelar juara Premier League. Memasuki musim 2018/19, Guardiola diperkirakan sekali lagi memotivasi skuatnya untuk meraih gelar juara liga paling bergengsi sedunia itu.
Musim 2018/19 juga berarti musim ketiga Guardiola menangani Man City. Setelah gagal meraih trofi di musim pertamanya, Guardiola membuktikan magisnya di musim kedua. Dia membimbing Man City menjadi juara dengan memecahkan banyak rekor, salah satunya adalah jumlah poin (100) terbanyak dalam semusim.
Man City baru saja meraih trofi pertama mereka sebagai pembuka musim baru. Dua gol Sergio Aguero membantu Man City mengalahkan Chelsea (2-0) di ajang Community Shield akhir pekan lalu. Tentunya trofi ini bisa jadi modal berharga untuk melontarkan motivasi para pemain.
Baca lanjutan analsis soal peluang Man City menjadi juara di bawah ini:
Tantangan Guardiola

Analis sepak bola Sky Sports, Charlie Nicholas menilai salah satu modal kuat Guardiola adalah kondisi skuat Man City yang tak banyak berubah dari musim lalu. Dia meyakini Guardiola akan menantang pasukannya untuk mempertahankan gelar sekaligus mencatatkan sejarah.
Alasan saya mendukung Manchester City adalah karena Pep Guardiola tak perlu membeli banyak pemain - karena dia sudah melakukannya musim lalu. Memang sulit meraih gelar juara beruntun tetapi satu hal soal Pep adalah dia selalu menuntut kerendahan hati dari para pemainnya, ujar Nicholas.
Dan, di liga paling kompetitif di dunia, setelah kesulitan di musim pertamanya tanpa trofi, dia akan memicu para pemainnya untuk menghadapi tantangan.
Target Premier League

Lebih lanjut, Nicholas meyakini Guardiola memang lebih mengutamakan Premier League dari trofi lainnya, misalnya Liga Champions. Dia percaya Guardiola merasa tertantang untuk meraih gelar juara beruntun di Inggris.
Kebanyakan orang tidak setuju dengan saya, tetapi saya pikir jika dia (Guardiola) harus memilih satu trofi untuk musim ini, maka itu adalah Premier League.
Karena jika dia berhasil menjadi juara beruntun di Spanyol, Jerman dan Inggris, itu akan jadi pencapaian yang luar basa, tutup Nicholas. [initial]
Tonton Vidio Menarik Ini

Baca Juga:
- Meski Liverpool Mengancam, Man City Diprediksi Juara Premier League Lagi
- Lewandowski atau Aguero? Ini Pilihan Gundogan
- Juara Community Shield, Gundogan Sebut Man City Siap Pertahankan Gelar Premier League
- Guardiola Sebut John Stones Berbakat Jadi Gelandang
- Kompany Kembali Lebih Cepat, Ferdinand Khawatir
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester City Kalah Lagi, Erling Haaland: Maaf, Ini karena Salah Saya!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:05
-
Manchester City Tersungkur di Norwegia: Bodo/Glimt Bongkar Masalah Besar Guardiola
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:15
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
-
Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
Otomotif 21 Januari 2026, 18:54
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06












