Guardiola Inginkan Lichsteiner di Manchester City
Editor Bolanet | 16 Juni 2016 09:01
Menurut laporan yang diturunkan oleh Calciomercatoweb, mantan bos Bayern Munchen itu sudah menghubungi pihak sang pemain. Namun untuk saat ini masih belum mendapatkan respon lantaran Lichtsteiner memilih fokus membela Swiss di Euro 2016.
Disebutkan bahwa Lichsteiner kurang suka dengan keputusan untuk mendatangkan Dani Alves, dan ia takut bakal kehilangan tempatnya sebagai bak kanan utama di dalam tim.
Oleh karena itu, sang pemain memilih untuk mempertimbangkan hengkang dari Turin di musim panas nanti. Ia sendiri masih terikat kontrak hingga 2017 dengan opsi perpanjangan satu tahun lagi. Laporan yang sama mengatakan bahwa pemain satu ini bisa didapatkan dengan harga sekitar 8 juta euro.
Guardiola sendiri memang ingin mendatangkan bek anyar, usai ia tidak terlalu yakin dengan kemampuan Pablo Zabaleta, yang sudah mulai dimakan usia. Namun kabar yang beredar di Inggris mengatakan bahwa Antonio Conte juga ingin mendaratkan pemain yang sama ke Chelsea usai Euro 2016 nanti. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
Liga Italia 22 Oktober 2025, 16:56 -
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
Liga Inggris 22 Oktober 2025, 15:28
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Chelsea vs Ajax Amsterdam: Estevao Willian
Liga Champions 23 Oktober 2025, 04:25 -
Man of the Match Real Madrid vs Juventus: Jude Bellingham
Liga Champions 23 Oktober 2025, 04:19 -
Link Live Streaming Chelsea vs Ajax Amsterdam - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:06 -
Link Live Streaming Real Madrid vs Juventus - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:05 -
Link Live Streaming Atalanta vs Slavia Praha - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:03
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04