Guardiola Rasakan Gaya Sepakbola Inggris Memang Beda
Haris Suhud | 6 Mei 2017 01:20
Bola.net - - Josep Guardiola tampaknya telah mengambil pelajaran dari musim pertamanya di Premier League bersama Manchester City. Setelah memperhatikan, Guardiola merasakan lini tengah dalam sepakbola Inggris tak terlalu penting-- namun lini serang sangat menentukan.
Saat ini Manchester City berada di peringkat empat klasemen Premier League. Klub bermarkas di Etihad Stadium itu masih berjuang memastikan tiket Liga Champions untuk musim depan karena mereka masih mungkin tergelincir dari empat besar di empat laga tersisa. Dengan Manchester United di peringkat lima, City hanya berjarak satu poin.
Dalam delapan laga terakhir di Premier League, City hanya dua kali memetik kemenangan. Catatan ini sangat berbeda ketika masih di awal-awal musim di mana City selalu menang dalam 10 pertandingan perdananya di semua kompetisi.
Dalam pertandingan terakhir, City hanya mendapatkan hasil imbang 2-2. Ia tak mampu memanfaatkan peluang menjauh dari kejaran MU ketika tim besutan Jose Mourinho tersebut mendapatkan hasil imbang ketika menghadapi Swansea.
Guardiola mengakui timnya memang tidak konsisten. Ia menjelaskan faktor utama dalam hal ini karena lini serang yang kurang tajam. Ia menilai pertandingan di Premier League banyak ditentukan di dalam kotak penalti sementara lini tengah tak begitu menjadi perhatian.
Tim ini lebih tak konsisten daripada konsisten karena dalam kotak penalti kami tak bagus, ujar Guardiola dalam jumpa pers jelang pertandingan menghadapi Crystal Palace akhir pekan ini.
Di liga ini, segalanya terjadi di kotak penalti. Di liga lain, orang-orang sangat peduli pada lini tengah. Di sini, lini tengah tak berjalan, bola mengalir ke sana dan ke sana, ke sana dan ke sana, sambungnya.
Guardiola sebenarnya sudah tahu gaya bermain Inggris jauh hari ketika ia masih remaja. Namun ia merasakan sendiri setelah melatih Manchester City sejak awal musim ini setelah melatih Barcelona dan Bayern Munchen.
Saya tak terkejut karena saya suka Premier League sejak saya masih remaja, ketika saya menjadi pemain, ketika saya menjadi pelatih, ucap Guardiola.
Ketika saya duduk di sofa, melihat pertandingan Premier League saya langsung menyadari bagaimana mereka bermain. Ini budaya Anda. Saya tahu itu sebelum saya ke sini dan saya merasakannya ketika saya di sini, jelasnya.
Baca Juga:
- Kante dan David Luiz Diragukan Tampil Lawan Middlesbrough
- Mourinho: Tak Perlu Berdamai Dengan Wenger
- MU dan Arsenal Diyakini Berada Dalam Tekanan Lebih Besar Ketimbang Liverpool
- Mainkan Tim Cadangan, Mourinho: Wenger Pasti Senang
- Jamu Southampton, Klopp Minta Bantuan Fans Liverpool
- Manchester United Menyerah Kejar Empat Besar
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pemain Timnas Portugal Ini Jadi Pembelian Pertama Michael Carrick di MU?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:17
-
Jadwal Siaran Langsung Bodo/Glimt vs Man City Hari Ini, Live Gratis di SCTV!
Liga Champions 20 Januari 2026, 13:59
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
LATEST UPDATE
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
-
Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:47
-
Tottenham vs Dortmund: Catatan 23 Laga Kandang Eropa Tanpa Kalah Jadi Modal Spurs
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:36
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






