Hancur Lebur di Musim 2021/22, Manchester United Tidak Bisa Lebih Buruk Lagi di Musim Depan
Serafin Unus Pasi | 19 Juni 2022 04:20
Bola.net - Mantan bek Manchester United, Mikael Silvestre memberikan pandangannya mengenai perjalanan Manchester United di musim 2022/23 mendatang. Ia yakin United tidak akan tampil lebih buruk daripada musim lalu.
Di awal musim 2021/22, ada rasa optimistis yang besar di kalangan pendukung MU. Setan Merah mendatangkan tiga pemain top pada diri Jadon Sancho, Raphael Varane dan Cristiano Ronaldo sehingga mereka yakin MU bisa membawa pulang minimal satu trofi juara.
Namun kenyataan tidak semanis yang mereka bayangkan. United babak belur sepanjang musim sehingga mereka gagal memenangkan satupun trofi dan juga finish di peringkat enam.
Silvestre tidak menampil bahwa MU tampil buruk di musim lalu. "Saya rasa musim lalu adalah mimpi buruk bagi tim ini," ujar Silvestre kepada The Mirror.
Baca komentar lengkap eks bek MU itu di bawah ini.
Sudah Mentok
Silvestre menilai musim lalu merupakan titik terendah Manchester United. Jadi ia yakin United tidak bisa berada di bawah itu lagi.
Jadi Silvestre menyebut bahwa musim depan United hanya punya jalan untuk naik ke posisi yang lebih bagus.
"Mereka mengalami pergantian manajer dan finish di peringkat enam, dan bagi saya itu sebuah mimpi buruk. Jadi saya yakin mereka tidak bisa meraih hasil yang lebih buruk dari musim lalu,"
Tekanan Besar
Silvestre menyebut bahwa Ten Hag akan mendapatkan tekanan yang besar sebagai manajer MU. Namun ia optimistis sang manajer bisa membimbing Setan Merah finish di peringkat yang lebih baik.
"Saya yakin tim ini akan finish di peringakt yang lebih baik di musim depan. Dan saya yakin tekanan bagi tim ini bakal sangat besar,"
"Namun saya yakin Ten Hag bakal jadi orang pertama yang memberikan tekanan kepada dirinya sendiri. Ia tidak mau menjadi pelatih yang gagal di United dan itu hal yang normal," ujarnya.
Curi Start
Demi Manchester United mendapatkan hasil yang baik, Erik Ten Hag memutuskan memulai pra musim Setan Merah lebih awal.
Semua pemain MU yang tidak bermain di jeda internasional bakal berkumpul di Carrington pada tanggal 27 Juni mendatang untuk mulai berlatih.
Klasemen Akhir Premier League
(The Mirror)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Wow! Luis Enrique Masuk Daftar Calon Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 14 Januari 2026, 16:08
-
Seperti Apa Gaya Melatih Liam Rosenior? Begini Testimoni Liam Delap: Dia Brutal Sih!
Liga Inggris 14 Januari 2026, 15:30
-
Prediksi Superkomputer: Bagaimana Nasib Manchester United di Bawah Michael Carrick?
Liga Inggris 14 Januari 2026, 14:41
-
Rio Ferdinand Dibuat Kecewa Banget Sama Gelandang Manchester United Satu Ini
Liga Inggris 14 Januari 2026, 11:57
LATEST UPDATE
-
Allegri Beri Sinyal Perubahan Taktik: Milan Tak Lagi Kaku Lawan Como?
Liga Italia 15 Januari 2026, 01:17
-
Jelang Como vs Milan, Allegri Pastikan Leao Fit dan Ungkap Nasib Fullkrug
Liga Italia 15 Januari 2026, 00:36
-
Bocoran FIFA Series 2026: Timnas Indonesia vs Bulgaria
Tim Nasional 14 Januari 2026, 22:59
-
BRI Super League: Brasil Dominasi Daftar Pencetak Gol Putaran Pertama
Bola Indonesia 14 Januari 2026, 21:22
-
Nonton Live Streaming Chelsea vs Arsenal di Vidio - Semifinal Carabao Cup 2025/2026
Liga Inggris 14 Januari 2026, 21:01
-
Timnas Indonesia, John Herdman, Harapan Fans, dan Luka yang Tersisa
Tim Nasional 14 Januari 2026, 21:00
-
Media Vietnam Mengulas Babak Baru Timnas Indonesia Bersama John Herdman
Tim Nasional 14 Januari 2026, 20:52
-
Live Streaming Chelsea vs Arsenal - Link Nonton Carabao Cup/EFL Cup di Vidio
Liga Inggris 14 Januari 2026, 20:00
-
Catat! Jadwal Drawing Piala AFF 2026 dan Ketahui Siapa Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 14 Januari 2026, 19:52
-
Live Streaming Inter vs Lecce - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 14 Januari 2026, 19:45
-
Cara Nonton First Fight Volume 2 Eksklusif Melalui Pay Per View di Vidio
Olahraga Lain-Lain 14 Januari 2026, 18:01
-
Saksikan Pay Per View First Fight Volume 2 di Vidio, 25 Januari 2026
Olahraga Lain-Lain 14 Januari 2026, 17:55
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain yang Bisa Dibeli Alvaro Arbeloa untuk Menyelamatkan Musim Real Madrid
Editorial 14 Januari 2026, 12:30
-
Para Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Arsenal
Editorial 14 Januari 2026, 11:48
-
Pemain yang Diuntungkan dan Dirugikan dari Pemecatan Xabi Alonso di Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:45
-
5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi dari Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:22
-
Warisan Terakhir Ruben Amorim: 4 Nama Target yang Masih Bisa Direkrut MU
Editorial 12 Januari 2026, 15:17



