Hasil Pertandingan Chelsea vs Tottenham: Skor 2-0
Richard Andreas | 6 Januari 2022 04:34
Bola.net - Chelsea menundukkan perlawanan Tottenham dengan skor 2-0 dalam duel leg pertama babak semifinal EFL Cup/Carabao Cup 2021/22, Kamis (6/1/2022) dini hari WIB.
Bermain di Stamford Bridge, duel Derby London kali ini berjalan sengit sesuai prediksi. Spurs mencoba tampil maksimal, tapi Chelsea terbukti masih lebih tangguh.
Dua gol kemenangan Chelsea kali ini tercipta di babak pertama lewat aksi Kai Havertz (5') dan bunuh diri Ben Davies (34'). Spurs terus mencoba mencetak gol balasan, tapi pertahanan Chelsea bermain rapi.
Dengan hasil ini, Chelsea boleh percaya diri menatap pertandingan leg kedua pekan depan. Satu langkah Chelsea sudah menapak ke partai final.
Yuk simak ulasan pertandingan selengkapnya di bawah ini, Bolaneters!
Babak pertama

Pertandingan dimulai dengan tempo tinggi. Chelsea mencoba bermain agresif dan mengambil inisiatif serangan, Spurs juga mencoba melawan.
Gempuran di awal laga membawa Chelsea unggul cepat. Menit ke-5, Alonso mengirim umpan silang dari sisi kanan untuk Havertz yang mengirim tembakan mendatar ke gawang Lloris. Gol! Chelsea 1-0 Tottenham.
Unggul membuat Chelsea kian agresif. Menit ke-12 Havertz kembali mendapatkan peluang matang. Lalu di menit ke-15 tembakan Mount memaksa Tangaga membuat lok penting.
Tottenham baru mulai mendapatkan ruang di atas menit ke-20. Serangan Spurs lebih sering dimulai dari Son, tapi tidak ada yang benar-benar mengancam.
Menit ke-34, Chelsea menggandakan keunggulan mereka. Berawal dari tendangan bebas Ziyech, Tanganga mencoba membuang bola, tapi justru membentur Davies dan bergulir masuk ke gawang Tottenham. Gol! Chelsea 2-0 Tottenham.
Menit ke-41 Lukaku mendapatkan peluang emas untuk mencetak gol ketiga Chelsea. Menyambut umpan silang matang, sundulannya keras, sayangnya sedikit melenceng ke tiang jauh.
Babak kedua

Pertandingan dilanjutkan kembali dengan tempo yang sedikit lebih tinggi. Spurs mencoba menggempur Chelsea di 10 menit pertama. Kane beberapa kali mendapatkan ruang tembak.
Jual-beli serangan terus terjadi hingga menit ke-60. Permainan berjalan semakin terbuka. Spurs terus mencoba melawan, tapi justru Chelsea yang beberapa kali mendapatkan peluang matang.
Kedua pelatih membuat sejumlah pergantian pemain untuk menjaga tempo permainan. Chelsea masih lebih dominan mengontrol bola, tapi Spurs mulai membuat serangan-serangan berbahaya.
Mendekati menit ke-80, Chelsea mulai mengubah tempo permainan untuk mempertahankan keunggulan. Spurs terus mencoba, tapi tampak semakin frustrasi.
10 menit akhir berjalan jadi milik Spurs yang terus mencoba mencetak gol. Chelsea sesekali balas menyerang, tembakan Alonso di menit ke-86 membentur tiang.
Meski begitu, tidak ada gol tambahan tercipta. Wasit meniup peluit panjang. Skor 2-0 untuk kemenangan Chelsea.
Susunan pemain
CHELSEA (4-2-3-1): Kepa Arrizabalaga; Cesar Azpilicueta (90' Harvey Vale), Malang Sarr, Antonio Rudiger, Marcos Alonso; Saul Niguez (73' Ruben Loftus-Cheek), Jorginho; Hakim Ziyech (79' Christian Pulisic), Kai Havertz (46' Timo Werner), Mason Mount (73' Mateo Kovacic); Romelu Lukaku.
TOTTENHAM (3-4-3): Hugo Lloris; Japhet Tanganga, Davinson Sanchez, Ben Davies; Emerson, Pierre-Emile Hojbjerg, Oliver Skipp (73' Harry Winks), Matt Doherty (46' Tanguy Ndombele); Lucas Moura (80' Bryan Gil), Harry Kane, Son Heung-min (80' Giovani Lo Celso).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Lengkap Balapan MotoGP 2025
Otomotif 3 November 2025, 12:51
-
Lionel Messi Pecahkan Rekor MLS Meski Inter Miami Kalah
Bola Dunia Lainnya 3 November 2025, 12:29
-
Badai Protes Wasit Premier League, Guardiola dan Dyche Kompak Luapkan Kekesalan
Liga Inggris 3 November 2025, 12:21
-
Mantan Bos Manchester United Jadi Kandidat Pelatih Baru Wolverhampton
Liga Inggris 3 November 2025, 12:04
-
Mulai Serius! Napoli Kirim Tawaran Perdana ke Manchester United untuk Kobbie Mainoo
Liga Inggris 3 November 2025, 11:53
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Piala Dunia U-17 2025
Tim Nasional 3 November 2025, 19:16
-
Cek Jadwal dan Nonton Liga Champions Pekan ke-4: Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Champions 3 November 2025, 19:04
-
Ismed Sofyan Pimpin Persma 1960, Dapat Dukungan dari Gubernur Sulut
Bola Indonesia 3 November 2025, 18:48
-
Prediksi Olympiakos vs PSV Eindhoven 5 November 2025
Liga Champions 3 November 2025, 14:57
-
Klaim DBD Tembus 166.000 Kasus, BPJS Kesehatan Tegaskan Biaya Ditanggung Penuh Tanpa Plafon
News 3 November 2025, 14:51
-
Kylian Mbappe Terus Bikin Gol, Lewati Rekor Thierry Henry
Liga Spanyol 3 November 2025, 14:48
-
Cristiano Ronaldo Catat Rekor Baru di Al Nassr Setelah Cetak Brace Lawan Al Feiha
Asia 3 November 2025, 14:41
-
Lamine Yamal Dekati Rekor Gol Kylian Mbappe Setelah Bersinar Lawan Elche
Liga Spanyol 3 November 2025, 14:30
-
Panduan Cerdas Beli Jersey Bola: Jangan Cuma Lihat Harga!
Lain Lain 3 November 2025, 14:27
-
Jangan Harap Gaji Vinicius Bisa Setara Mbappe
Liga Spanyol 3 November 2025, 14:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs AS Monaco 5 November 2025
Liga Champions 3 November 2025, 14:05
-
Prediksi Tottenham vs FC Copenhagen 5 November 2025
Liga Champions 3 November 2025, 13:39
LATEST EDITORIAL
-
10 Pemain dengan Total Transfer Paling Gila di Dunia, Neymar Tembus Rp7,68 Triliun!
Editorial 31 Oktober 2025, 15:01
-
4 Klub yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Vinicius Junior Jika Hengkang dari Real Madrid
Editorial 29 Oktober 2025, 14:17
-
6 Alasan Mengapa Manchester United Bisa Jadi Penantang Gelar Premier League Musim Ini
Editorial 29 Oktober 2025, 14:06
-
Arne Slot di Ujung Tanduk? 5 Pelatih Premier League yang Terancam Dipecat
Editorial 28 Oktober 2025, 14:36



