Hasil Pertandingan Wolverhampton vs Liverpool: Skor 0-2
Ari Prayoga | 22 Desember 2018 04:56
Bola.net - - Liverpool masih kokoh di puncak klasemen usai sukses menumbangkan Wolverhampton Wanderers dengan skor 2-0 dalam laga lanjutan Premier League pekan ke-18 yang digelar di Molineux, Sabtu (22/12) dini hari WIB.
Mohamed Salah menjadi bintang kemenangan The Reds dengan menciptakan satu gol dan satu assist untuk gol yang dicetak Virgil van Dijk.
Bagi Liverpool, kemenangan ini membuat mereka kini memiliki poin 48 dan untuk sementara memperlebar jarak dengan Manchester City menjadi empat poin. Sementara Wolverhampton sementara ini tertahan di peringkat tujuh dengan poin 25.
Babak Pertama
Bertindak sebagai tuan rumah, Wolverhampton mencoba langsung menggebrak sejak kick-off. Adama Traore memiliki dua peluang dalam 10 menit pertama pertandingan, sayang keduanya masih gagal membuahkan hasil.
Liverpool akhirnya berhasil unggul terlebih dahulu lewat gol Salah di menit ke-17. Menerima umpan tarik Fabinho dari sisi kanan, Salah menggunakan kaki bagian luarnya sukses meneruskan bola menjadi gol.
Salah beberapa kali mendapat peluang untuk mencetak gol keduanya. Begitu pula dengan Wolverhampton yang sempat beberapa kali merepotkan pertahanan tim tamu. Namun tak ada gol tambahan hingga turun minum.
Babak Kedua
Kembali dari kamar ganti, kedua tim masih secara bergantian melancarkan serangan. Meski demikian, belum ada peluang berbahaya yang dihasilkan di awal babak kedua.
Liverpool sukses menggandakan keunggulan di menit ke-68 lewat gol Van Dijk. Sebuah umpan yang dilepas Salah sukses dicocor Van Dijk untuk membobol gawang Rui Patricio.
Wolverhampton dan Liverpool sama-sama memiliki kesempatan untuk membobol gawang lawan, akan tetapi tetap tak ada gol tambahan yang tercipta hingga laga usai. Skor 2-0 untuk kemenangan Liverpool menjadi hasil akhir partai ini.
Susunan Pemain
Wolverhampton: Rui Patricio; Bennett, Coady, Boly; Doherty, Saiss, Neves, Castro (Vinagre 81'); Moutinho (Gibbs-White 63'), Jimenez, Traore (Cavaleiro 63').
Liverpool: Alisson; Milner; Lovren, Van Dijk, Robertson; Henderson, Fabinho, Keita (Lallana 58'); Mane (Clyne 87'), Salah, Firmino (Wijnaldum 76').
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Bournemouth vs Liverpool 25 Januari 2026
Liga Inggris 23 Januari 2026, 20:00
-
Prediksi Man City vs Wolves 24 Januari 2026
Liga Inggris 23 Januari 2026, 18:28
-
Gelandang Timnas Jerman Ini jadi Kandidat Suksesor Casemiro di MU?
Liga Inggris 23 Januari 2026, 17:30
LATEST UPDATE
-
Diterpa Masalah Cedera, Liverpool Justru Tenang di Bursa Transfer Januari 2026?
Liga Inggris 24 Januari 2026, 04:15
-
Peringatan Capello: 2 Laga Ini Bisa Tentukan Nasib Scudetto Milan
Liga Italia 24 Januari 2026, 03:47
-
Capello Buka Alasan Allegri Ogah Bahas Scudetto Meski AC Milan Tampil Solid
Liga Italia 24 Januari 2026, 01:19
-
Prediksi Roma vs Milan 26 Januari 2026
Liga Italia 23 Januari 2026, 23:29
-
Prediksi Juventus vs Napoli 26 Januari 2026
Liga Italia 23 Januari 2026, 23:08
-
Prediksi Arsenal vs Man United 25 Januari 2026
Liga Inggris 23 Januari 2026, 22:12
-
Proliga 2026: Kalahkan Medan Falcons, Livin Mandiri Raih Kemenangan Perdana
Voli 23 Januari 2026, 21:59
-
Prediksi Barcelona vs Oviedo 25 Januari 2026
Liga Spanyol 23 Januari 2026, 21:55
-
Prediksi Crystal Palace vs Chelsea 25 Januari 2026
Liga Inggris 23 Januari 2026, 20:48
-
Liverpool Mengintai, Thomas Frank Tegaskan Micky van de Ven Milik Tottenham
Liga Inggris 23 Januari 2026, 20:24
-
Prediksi Villarreal vs Real Madrid 25 Januari 2026
Liga Spanyol 23 Januari 2026, 20:05
LATEST EDITORIAL
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





