'Hazard Belum Mencapai Puncak Permainannya'
Richard Andreas | 28 September 2018 10:00
- Analis sepak bola Sky Sports, Danny Higginbotham meyakini Eden Hazard masih akan terus mengejutkan banyak pihak dengan performanya. Dia percaya bintang utama Chelsea itu belum mencapai puncak permainannya.
Nama Hazard terus dielu-elukan pendukung Chelsea di awal musim 2018/19 ini. Terakhir, dia sukses jadi pahlawan kemenangan Chelsea saat menyingkirkan Liverpool dari Carabao Cup, Kamis (27/9) dini hari WIB.
Sejauh ini Hazard juga sudah mencatatkan lima gol dan dua assists dari enam laga Premier League. Dia dapat dikatakan sebagai pemain terpenting dalam skuat Chelsea saat ini.
Meski demikian, Higginbotham percaya performa Hazard akan terus membaik seiring musim berjalan. Baca penjelasan selengkapnya di bawah ini:
Puncak Permainan
Menurut Higginbotham, meski sejauh ini Hazard sudah tampil luar biasa, namun dia percaya performa yang ditampilkan Hazard masih belum menunjukkan kemampuan terbaiknya. Dia yakin Hazard setidaknya bisa mencetak 20 gol di Premier League musim ini.
"Dia (Hazard) adalah pemain yang semakin baik dan lebih baik lagi. Saya pribadi berpikir dia belum mencapai puncaknya," buka Higginbotham di Sky Sports.
"Dia memiliki potensi untuk terus melaju dan setidaknya mengamankan 20 gol."
Satu hal yang membua Higginbotham kian optimistis adalah kemungkinan Hazard tampil lebih nyaman dengan taktik anyar Maurizio Sarri.
Pemain Luar Biasa

Lebih lanjut, Higginbotham juga setuju dengan pernyataan Jamie Carragher beberapa waktu lalu yang melabeli Hazard sebagai pemain terbaik yang berada di Premier League saat ini. Menurutnya, Hazard adalah pemain luar biasa yang memiliki semua kemampuan penting.
"Golnya melawan Liverpool luar biasa. Saya pikir apa yang anda lihat dalam gol ini adalah semua hal yang membuat Hazard jadi pemain yang menonjol: kekuatan, ketenangan, kecepatan, dan dia sungguh pemain yang luar biasa."
"Saya setuju denan Jamier Carragher, saya pikir dia adalah pemain terbaik di Premier League saat ini," lanjutnya.
"Pula, saya pikir dia adalah pemain yang akan terus berkembang."
Berita Video
Peraih FIFA Puskas Award 2015, Wendell Lira beralih profesi menjadi seorang gamer.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
LATEST UPDATE
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Kalah Duel Fisik dan Teknik, Chivu Sebut Level Arsenal Jauh di Atas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:30
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
-
Rapor Pemain Inter: Gol Roket Sucic Tak Cukup, Arsenal Pulang Tersenyum
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:06
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







