Ibra Senang Bisa Jadi Terbaik di FIFA
Rero Rivaldi | 14 Januari 2017 19:40
Bola.net - - Zlatan Ibrahimovic mengatakan bahwa ia amat senang menjadi salah satu pemain terbaik di dalam game FIFA buatan EA.
Pemain Manchester United itu belum lama ini mendapat trofi sebagai pemain terbaik Premier League bulan Desember, yang disponsori oleh pengembang salah satu game sepakbola terkenal tersebut.
Dan bomber Swedia, yang musim ini sudah mencetak tak kurang dari 13 gol dalam 19 pertandingan di liga, mengaku amat senang bisa menjadi salah satu pemain terbaik di game dan juga mengatakan sering memainkan FIFA bersama dengan keluarganya.
Saya bermain dengan anak-anak dan mereka amat menyukai game itu. Kami bermain dengan menggunakan tim dan pemain yang berbeda, tutur Ibra menurut EA Sports.
Saya bahagia untuk fans yang memainkan saya di game itu. Itu berarti saya juga hebat di game, jadi saya bahagia!
Ibrahimovic akan kembali menjadi andalan United ketika mereka menjamu Liverpool, dalam laga vital Premier League yang akan digelar di Old Trafford pada akhir pekan ini.
Ibra sebelumnya diistirahatkan ketika tim menang 2-0 atas Hull City di leg pertama semifinal Piala Liga.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Belum Cetak Gol untuk MU, Matheus Cunha Woles Aja: Tunggu Tanggal Mainnya!
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 12:43 -
Tenang Saja, Golnya Akan Datang! Kata Mikel Merino Soal Gyokeres yang Masih Mandul
Liga Champions 21 Oktober 2025, 11:40 -
Tak Kunjung Cetak Banyak Gol, Arsenal Dinilai Kemahalan Beli Gyokeres, Setuju Nggak?
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 10:41
LATEST UPDATE
-
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:49 -
Arsenal Melaju Sempurna di Liga Champions: 3 Laga, 9 Poin, 8 Gol, dan 0 Kebobolan
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:04 -
Catat Jadwal Europa Conference League 2025/26: Pekan Ke-2 Eksklusif di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 10:58 -
Jakarta jadi Kota Terbahagia ke-18 di Dunia, Begini Respons Pramono Anung
News 22 Oktober 2025, 10:58 -
Erling Haaland Samai Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol dalam 12 Laga Beruntun
Liga Champions 22 Oktober 2025, 10:19 -
PSV vs Napoli: Malam Mengerikan di Philips Stadium
Liga Champions 22 Oktober 2025, 10:03
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04