Inginkan Isco, Chelsea Diminta Serahkan Eden Hazard
Serafin Unus Pasi | 22 Desember 2018 10:00
Bola.net - - Juara bertahan Liga Champions, Real Madrid dikabarkan membuka peluang bagi Chelsea untuk memiliki Isco. Namun tim asal Ibukota Spanyol itu menuntut agar The Blues menyerahkan Eden Hazard ke pelukan mereka sebagai gantinya.
Dalam dua bulan terakhir, ada banyak isu sumbang mengenai Isco di Real Madrid. Sang playmaker dikabarkan tidak bahagia bermain di raksasa Spanyol itu usai ia kerap dimainkan sebagai pemain cadangan di skuat Los Blancos oleh Santiago Solari.
Isco sendiri mulai dihubungkan dengan sejumlah klub-klub top Eropa. Salah satu klub yang dikabarkan meminati jasanya adalah raksasa Premier League, Chelsea.
Dilansir El Gol Digital, Real Madrid menyadari bahwa The Blues menaruh hati terhadap playmaker mereka. Untuk itu mereka akan memanfaatkan ketertarikan Chelsea itu untuk mendatangkan Eden Hazard.
Scroll berita ini ke bawah untuk mengetahui situasi barter Hazard dan Isco ini.
Incaran Lama
Real Madrid sendiri sudah lama mengincar Eden Hazard. Dalam dua tahun terakhir, sang playmaker selalu konsisten diberitakan akan bergabung dengan pasukan Los Blancos.
Namun pada musim panas kemarin, Hazard nyaris saja membelot ke Santiago Bernabeu. Namun manajemen Chelsea berhasil mempertahankan sang playmaker dari kejaran El Real.
Alhasil dengan ketertarikan Chelsea terhadap Isco, Real Madrid merasa mereka punya peluang untuk mendaratkan Hazard dan mereka kabarnya mengajukan proposal barter untuk kedua pemain ini.
Barter
Real Madrid sendiri kabarnya mengambil langkah barter setelah manajemen Chelsea ogah menjual Eden Hazard ke Spanyol.
Menurut kabar yang beredar, manajemen Chelsea mematok harga di atas 100 juta pounds untuk Hazard kendati kontraknya akan habis tahun depan. Di laih pihak, manajemen El Real mematok harga yang sama untuk Isco karena sang playmaker baru saja menandatangani perpanjangan kontrak baru di Bernabeu.
Alhasil pihak Madrid menilai pertukaran ini akan menjadi jalan bagi kedua tim untuk mendapatkan pemain ideal mereka tanpa mengeluarkan uang dalam jumlah besar.
Performa Top
Musim ini Hazard tampil ciamik bersama Chelsea, di mana ia mengemas 10 gol dan 9 assist bagi The Blues.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







