Ini Penyebab Dean Henderson Belum Kunjung Dilepas Manchester United
Serafin Unus Pasi | 3 Juli 2023 18:40
Bola.net - Pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano membeberkan situasi terkini Dean Henderson. Sang kiper dilaporkan masih dilarang pergi oleh Manchester United.
Musim lalu, Henderson tidak memperkuat Manchester United. Ia dipinjamkan ke Nottingham Forest karena kalah bersaing dengan David De Gea.
Menjelang musim 2023/2024 ini, Henderson kembali dikabarkan tidak akan membela MU di musim depan. Ia dikabarkan akan dipermanenkan Nottingham Forest di musim depan.
Meski kabar ini sudah berhembus lama, hingga saat ini belum ada kejelasan mengenai transfer Henderson ke Forest. Dilansir Romano, ada alasan mengapa MU menunda transfer Henderson.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Tunggu De Gea Kelar
Menurut laporan tersebut, Manchester United menahan kepergian Henderson hingga status masa depan David De Gea jadi jelas.
Saat ini kontrak De Gea di MU sudah habis. Namun MU dan De Gea masih membahas kemungkinan proses perpanjangan kontrak sang kiper.
Hingga proses ini menjadi jelas, Henderson tidak diizinkan untuk pergi ke Nottingham Forest terlebih dahulu.
Skenario Terburuk
Manchester United menahan Henderson saat ini karena mereka mempersiapkan kemungkinan terburuk terkait situasi kiper mereka.
Saat ini dana transfer MU cukup terbatas. Sehingga mereka tidak leluasa untuk mencari kiper pengganti De Gea.
Jika De Gea jadi pergi dan mereka kesulitan mendapatkan kiper baru, maka MU akan menggunakan Henderson sebagai kiper utama mereka di musim depan.
Mahar Transfer
Jika MU bisa mendapatkan pengganti De Gea, maka Henderson bakal dilepas ke Nottingham Forest.
Setan Merah menargetkan sekitar 30 juta pounds dari penjualan sang kiper ke sesama klub EPL tersebut.
Klasemen Premier League
(Fabrizio Romano)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06













