Jika Latih Newcastle, Mauricio Pochettino Minta Dibelikan Philippe Coutinho
Ari Prayoga | 4 Mei 2020 06:32
Bola.net - Mauricio Pochettino dikabarkan meminta agar dibelikan Philippe Coutinho jika dirinya terpilih untuk menukangi klub Premier League, Newcastle.
Seperti diberitakan sebelumnya, Newcastle kini tengah menunggu konfirmasi terkait proses pembelian klub oleh investor kaya raya dari Arab Saudi.
Kepindahan kepemilikan ini dipastikan bakal membuat Newcastle menjadi klub 'kaya baru' di Premier League. Kubu The Magpies pun sudah dihubungkan dengan beberapa nama pemain dan pelatih top.
Permintaan Pochettino
Salah satu nama yang menjadi incaran Newcastle adalah Pochettino. Kebetulan, pria Argentina itu kini tengah menganggur usai dipecat Tottenham pada November lalu.
Newcastle diyakini tak main-main dengan ketertarikan mereka terhadap Pochettino. Newcastle kabarnya siap mengontrak eks manajer Southampton tersebut dengan bayaran mencapai 22 juta euro per tahun.
Kini seperti dilansir The Sun, Pochettino diklaim bakal bersedia menerima pinangan Newcastle dengan syarat klub berwarna besar hitam putih tersebut juga merekrut Coutinho.
Bukan Sosok Asing
Permintaan Pochettino akan sosok Coutinho bukan tampa alasan. Keduanya sempat bekerja sama pada musim 2011-12 ketika Coutinho menjalani masa peminjaman di Espanyol yang kala itu dilatih Pochettino.
Sementara itu, Coutinho yang saat ini menjalani masa peminjaman di Bayern Munchen dari Barcelona hingga kini masa depannya belum menemui titik terang.
Kubu Barcelona diyakini sudah tak menginginkan Coutinho lagi. Playmaker asal Brasil itu pun gencar digosipkan bakal memilih kembali merumput di Inggris.
Sumber: The Sun
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Apa yang Salah dengan Eberechi Eze di Arsenal?
Liga Inggris 19 Januari 2026, 17:29
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 16:18
LATEST UPDATE
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Indonesia Masters 2026
Bulu Tangkis 19 Januari 2026, 20:30
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:22
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:10
-
Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 19:39
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26








