Juan Mata Kenang Cara Berkelas David Moyes Saat Tinggalkan MU
Richard Andreas | 25 September 2019 13:30
Bola.net - Juan Mata menjelaskan bagaimana reaksi David Moyes ketika dipecat Manchester United beberapa tahun lalu. Menurutnya, era Moyes terlalu singkat untuk disebut sebagai usaha pembangunan tim.
Usai kepergian Sir Alex Ferguson, Moyes dinilai sebagai sosok yang tepat jadi pengganti - bahkan Ferguson merekomendasikannya sendiri. Namun, ternyata Moyes bahkan tidak genap bertahan satu tahun.
Dia bekerja pada 1 Juli 2013 dan dipecat pada 22 April 2014. MU kemudian menunjuk Ryan Giggs sebagai pelatih interim sampai akhir musim.
Secara pribadi, Juan Mata mengaku berutang pada Moyes, pelatih yang mendatangkannya ke Old Trafford. Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Cara yang Berkelas
Bagi Juan Mata, Moyes seharusnya layak mendapatkan kesempatan lebih. Dia menilai Moyes sebagai pelatih profesional dengan dedikasi dan integritas tinggi. Sayangnya, kondisi MU terus merosot.
"Era David Moyes jauh lebih singkat dari yang diduga," tulis Mata di bukunya, dikutip dari Express.
"Sama seperti Andre Villas-Boas di Chelsea, Moyes sudah mencoba yang terbaik, dia tetap menjaga komitmen dan dedikasi, tapi kami gagal memberikan performa baik dan hasil pertandingan tidak cukup bagus."
"Bahkan di hari perpisahannya, dia tetap menunjukkan integritas itu dan mengucapkan selamat tinggal dengan cara yang sangat berkelas. Dia menyalami kami satu per satu dan menatap langsung mata kami, mendoakan kami beruntung di masa mendatang," lanjutnya.
Berterima Kasih
Sampai saat ini, Mata masih berterima kasih pada Moyes yang mau memberinya kesempatan membela MU. Dia percaya Moyes tetap pelatih yang berkualitas.
"Saya berterima kasih pada dia yang membawa saya ke sini dan mendoakan yang terbaik untuknya," lanjut Mata.
"Sekali lagi, saya merasa bersalah atas kepergian Moyes, merasa setengah bertanggung jawab sama seperti setiap pemain ketika keputusan seperti itu dibuat," tandasnya.
Nahasnya, meski memecat Moyes dan terus mengganti pelatih, MU masih tetap dalam kesulitan yang sama sampai sekarang.
Sumber: Express
Baca ini juga ya!
- Meski Fans Sambat, Manchester United Diminta Tidak Buru-Buru Memecat Solskjaer
- Manchester United Targetkan Mario Mandzukic di Januari 2020
- Man United vs Rochdale, Paul Pogba Sudah Bisa Bermain
- MU Bisa Juara Premier League, Andai Klopp dan Guardiola Pindah
- Solskjaer Diprediksi Dipecat Sebelum Musim 2019/2020 Tuntas
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
LATEST UPDATE
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






