Kasihan Tyler Adams, Kemarin Sudah Here We Go dan Tes Medis, Sekarang Dicampakkan Chelsea
Dimas Ardi Prasetya | 11 Agustus 2023 22:01
Bola.net - Transfer Tyler Adams dari Leeds United ke Chelsea dilaporkan batal lantaran The Blues kini fokus mengejar Moises Caicedo dari Brighton.
Chelsea kembali aktif di bursa transfer musim panas 2023 ini. Mereka sudah mendatangkan beberapa pemain seperti Nicolas Jackson dan Axel Disasi.
Setelah itu Chelsea menginginkan kehadiran tambahan gelandang. Mereka lantas mengejar Moises Caicedo.
Tapi Chelsea kesulitan merayu Brighton agar bersedia melepas Caicedo. Tawaran mereka yang bernilai 80 juta pounds pun tak membuat The Seagulls goyah karena mereka mematok harga 100 juta pounds.
Chelsea Incar Adams
Chelsea kemudian mulai memikirkan alternatif lainnya jika pada akhirnya Moises Caicedo sulit diangkut dari Brighton. Mereka akhirnya membidik gelandang Leeds United, Tyler Adams.
Ternyata mereka tak kesulitan dalam negosiasi Adams. Kesepakatan dengan Leeds bisa diraih dengan cepat.
Chelsea pun segera merekrut Adams dengan harga 20 juta pounds saja. Di sisi lain The Blues juga sudah mencapai kesepakatan personal dengan pemain asal Amerika Serikat tersebut.
Adams akhirnya sudah menjalani tes medis tahap pertama. Ia tinggal menjalani tes medis tahap dua dan setelah itu ia tinggal tanda tangan kontrak.
Chelsea Balik Kejar Caicedo
Chelsea sebelumnya tak cuma mengejar Tyler Adams usai kesulitan merekrut Moises Caicedo. Mereka juga mengejar gelandang bertahan Southampton, Romeo Lavia.
Dalam prosesnya, Chelsea mengganggu upaya Liverpool memboyong Lavia. Klub Merseyside itu tak terima dan kemudian balas mengejar Caicedo.
Liverpool melayangkan tawaran 110 juta pounds dan langsung diterima Brighton. Namun Chelsea ternyata tak mau kehilangan Caicedo dan berbalik menawarnya lagi.
Kabar bagus kemudian didapat Chelsea. Meski Liverpool dan Brighton sudah mencapai kesepakatan, tapi Caicedo menolak pindah ke Anfield karena ia ingin menepati janjinya untuk bermain di Stamford Bridge.
Chelsea Campakkan Adams
Sikap Chelsea yang memutuskan kembali mengejar Moises Caicedo itu akhirnya memengaruhi transfer Tyler Adams. The Blues diklaim tak jadi merekrutnya dari Leeds United.
Kabar ini dilansir oleh Fabrizio Romano. Ia mengatakan Adams sejatinya sudah menjalani tes medis.
Namun ia masih belum teken kontrak. Kini Chelsea akan fokus sepenuhnya mengejar Caicedo setelah tak jadi merekrut Adams.
"Kesepakatan Tyler Adams, saat ini BATAL setelah keputusan Chelsea untuk mengajukan tawaran lagi untuk Moises Caicedo — seperti disebut @skysports_sheth sebelumnya."
"Chelsea siap untuk meninggalkan pembicaraan untuk Adams meskipun tes medis sudah dilakukan. Dokumen belum ditandatangani."
"Fokus penuh pada Caicedo."
Klasemen Premier League
(Fabrizio Romano)
Baca Juga:
- Perkuat Lini Pertahanan, Manchester United Bakal Impor Bek Tengah dari Italia?
- Bayern Munchen Bakal Amankan Jasa Harry Kane, Erik Ten Hag: Ya Udah Sih...
- Beneran Cuy! West Ham Konfirmasi Harry Maguire Segera Merapat
- Chelsea Restui Kepa Pindah ke Bayern Munchen
- Tes Medis Lancar, David Raya Segera Diperkenalkan Sebagai Pemain Baru Arsenal
- Plot Twist! Liverpool dan Brighton Sudah Sepakat, Tapi Caicedo Lebih Pilih Chelsea
- Caicedo Ditikung Liverpool, Chelsea Kejar Marco Verratti
- Cari Striker Baru, Inter Milan Bakal Belanja di 'MU Mart'?
- Legenda Liverpool Sebut Mason Mount akan Bersinar di MU, Sungguh?
- Fred Cabut, Selamat Datang di MU, Sofyan Amrabat!
- Here We Go! Harry Kane Terbang ke Jerman, Tuntaskan Proses Kepindahan ke Bayern Munchen
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pengakuan Jujur Denzem Dumfries: Union SG Bikin Inter Milan Merana!
Liga Italia 22 Oktober 2025, 14:01 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 12:29 -
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:49
LATEST UPDATE
-
Prediksi Persib Bandung vs Selangor FC 23 Oktober 2025
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 18:14 -
Frankfurt Mencari Pijakan, Liverpool Berambisi Mempertahankan Superioritasnya
Liga Champions 22 Oktober 2025, 18:02 -
Tradisi Apik Monaco, Tren Positif Tottenham
Liga Champions 22 Oktober 2025, 17:21 -
Karya Jurnalistik Akan Masuk Revisi UU Hak Cipta, Menteri Hukum: Harus Dilindungi
News 22 Oktober 2025, 17:17 -
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
Liga Italia 22 Oktober 2025, 16:56 -
Cek Jadwal Aksi Pemain Indonesia di Liga Europa 2025/26: Tayang di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 16:12
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04