
Bola.net - Asa Bayern Munchen untuk mendapatkan jasa Kepa Arrizabalaga di musim panas ini nampaknya bakal jadi kenyataan. Chelsea dilaporkan siap berpisah dengan kiper asal Spanyol tersebut.
Jelang digulirkannya musim 2023/2024, Bayern mengalami masalah di sektor penjaga gawang mereka. Manuel Neuer dipastikan masih absen beberapa bulan lagi akibat cedera.
Mengingat Bayern telah menjual Yann Sommer ke Inter Milan, Die Roten harus mencari kiper baru. Salah satu nama yang dilaporkan akan direkrut Thomas Tuchel adalah Kepa Arrizabalaga.
Dilansir The Daily Mail, Bayern bisa mengamankan jasa sang kiper. Karena Chelsea merestui transfer itu jadi kenyataan.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Boleh Pergi
Laporan tersebut mengklaim Mauricio Pochettino mengizinkan Kepa pindah ke Bayern.
Ini disebabkan sang manajer masih kurang sreg dengan gaya bermain Kepa. Sehingga ia tidak keberatan jika ada klub lain yang berminat pada jasa sang kiper.
Di sisi lain, Chelsea sudah mendapatkan kiper baru dalam diri Robert Sanchez. Jadi ia tidak keberatan berpisah dengan Kepa.
Tunggu Tawaran
Chelsea sendiri dikabarkan sudah menginformasikan kepada Bayern Munchen bahwa Kepa tersedia di bursa transfer kali ini.
Mereka kini menunggu tawaran masuk dari manajemen Bayern. Mereka berharap tawaran yang masuk itu tidak datang terlalu mepet dengan deadline transfer.
Kepa kabarnya bisa diangkut di kisaran 30 juta Euro di musim panas ini.
Pesaing Berat
Kabar buruknya bagi Bayern, mereka harus bergerak cepat untuk mengamankan jasa Kepa.
Pasalnya Real Madrid juga dilaporkan berminat untuk mengangkut kiper timnas Spanyol tersebut.
Klasemen Premier League
(The Daily Mail)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:34 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478819/original/069986000_1768929823-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_22.57.56.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)

