Ke Liverpool atau Tidak, Lyon Tuntut Kejelasan Nabil Fekir
Asad Arifin | 6 Desember 2018 14:58
Bola.net - - Klub Ligue 1, Olympique Lyon, meminta pada Nabil Fekir untuk segera membuat keputusan yang jelas ihwal masa depannya. Lyon ingin Fekir menentukan pindah ke Liverpool atau bertahan di Lyon.
Pihak Lyon tidak ingin kondisi seperti ini terjadi berlarut-larut. Lyon mendesak Nabil Fekir agar segera memutuskan masa depannya paling lambat sampai batas akhir bursa transfer bulan Januari.
Nabil Fekir adalah figur yang penting bagi Lyon. Dia adalah pemain utama yang sekaligus mendapat kepercayaan sebagai kapten. Namun, dalam beberapa bursa transfer, dia punya keinginan pindah dari Lyon.
Lyon kabarnya akan segera menggelar pertemuan dengan Fekir. Simak ulasan lengkapnya di bawah ini.
Nyaris Pindah ke Liverpool
Bursa transfer musim panas 2018/19 yang lalu adalah masa-masa yang sibuk bagi Nabil Fekir. Pemain timnas Prancis ini sudah hampir pindah ke Liverpool. Tapi, 11 jam sebelum bursa transfer ditutup, Fekir dinyatakan bakal pindah.
Ada dua spekulasi yang berkembang di balik kegagalan tersebut. Pertama, Liverpool meminta harga transfer Fekir diturunkan oleh pihak Lyon. Kedua, pada hasil tes medis Fekir ditemukan cedera lutut yang membuatnya batal pindah.
Meskipun batal pindah, tapi Liverpool disebut masih terus mengintai jasa Fekir. Bahkan, pemain berusia 25 tahun juga disebut masuk dalam daftar belanja klub Premier League lain yakni Chelsea.
Kontrak Fekir bersama Lyon akan habis pada Juni 2020.
Diminta Buat Keputusan
Media asal Prancis, Le Progres, mengklaim jika pihak Lyon telah mendesak Nabil Fekir untuk segera membuat keputusan. Fekir punya dua pilihan: Bertahan dan meneken kontrak baru atau pindah ke Liverpool.
Presiden Lyon, Jean-Michael Aulas, disebut sudah merancang jadwal untuk bisa berjumpa Fekir. Rencananya, pertemuan akan digelar pada 21 atau 22 Desember yang akan datang.
Jika memang Fekir menyatakan niat untuk pindah klub, maka Lyon akan menjualnya. Pasalnya, Lyon tidak ingin rugi melepas Fekir dengan harga yang murah pada musim depan. Lyon juga tak ingin melepas Fekir dengan bebas transfer.
Berita Video
Berita video tim Jakartans berhak mewakili tim KLY All Stars untuk The Battle of Youniverse (T-BOY) untuk game AOV yang akan digelar 7 Desember 2018.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST UPDATE
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





