Kedatangan Thiago Bakal Dongkrak Kualitas Lini Tengah Liverpool
Aga Deta | 18 September 2020 10:06
Bola.net - Liverpool dikabarkan berhasil mendapatkan Thiago Alcantara. Legenda The Reds Jamie Carragher menyambut positif kedatangan gelandang Bayern Munchen tersebut.
Liverpool kabarnya telah menuntaskan negosiasi transfer Thiago dari Bayern. Pemain asal Spanyol itu hanya tinggal selangkah lagi datang ke Anfield.
Thiago akan bergabung dengan Liverpool dengan biaya transfer 25 juta pounds termasuk bonus. Dia diyakini bakal meneken kontrak berdurasi empat tahun.
Gelandang berusia 29 tahun itu akan menambah persaingan di lini tengah Liverpool. Jurgen Klopp sudah punya Georginio Wijnaldum, Naby Keita, Jordan Henderson, Alex Oxlade-Chamberlain, James Milner, hingga Fabinho di skuadnya.
Dongkrak Lini Tengah Liverpool
Carragher ikut merasa senang dengan berita kedatangan Thiago. Ia percaya sang pemain akan menjadi tambahan yang bagus untuk mantan timnya.
"Liverpool sudah punya lima atau enam gelandang, mereka berotasi dengan baik karena butuh energi di posisi tersebut. Tapi banyak dari pemain itu karakternya cukup mirip," kata Carragher.
"Thiago akan jadi sesuatu yang berbeda. Kurang dalam hal energi, tapi lebih mengandalkan teknik. Dan saya rasa dia akan menjadi tambahan yang bagus untuk tim."
"Liverpool sudah kelas dunia di ujung depan dan ujung belakang. Mereka kelas dunia dalam hal pertahanan dan kiper."
"Rasanya mereka di level kelas top di lini tengah. Sesuatu bisa ditambahkan secara teknis dan Thiago memenuhi kebutuhan itu, jadi semoga saja dia datang."
Dipastikan Pergi
Belum ada pernyataan resmi dari pihak Liverpool terkait transfer Thiago. Namun, pelatih Bayern Hansi Flick sudah memastikan bahwa Thiago akan pergi dari Allianz Arena.
"Thiago adalah pemain luar biasa yang menghabiskan tujuh tahun sangat sukses di sini," ucap Flick seperti dilansir akun Twitter resmi Bayern.
"Ia orang yang luar biasa dan profesional yang luar biasa. Hari ini sangat emosional ketika ia mengucapkan selamat tinggal kepada kami semua."
Sumber: Metro, Twitter
Baca Juga:
- Lupakan Jadon Sancho, MU Kini Ingin Bajak Incaran Liverpool
- Sebelum Thiago, Ini Nama-nama Legendaris Pemakai Jersey Nomor 6 di Liverpool
- Juara Lagi! Begini Prediksi 3 Formasi Liverpool Bersama Thiago
- Adu Trio Penyerang EPL: Liverpool vs MU vs Spurs, Siapa Lebih Kuat?
- Meski sempat Oleng, Van Dijk Masih Salah Satu Bek Terbaik di Dunia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
LATEST UPDATE
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
-
Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:47
-
Tottenham vs Dortmund: Catatan 23 Laga Kandang Eropa Tanpa Kalah Jadi Modal Spurs
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:36
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








