Keputusan Sudah Diambil: Karir Mesut Ozil di Arsenal Tamat, Fans Harus Move On
Asad Arifin | 26 Oktober 2020 09:02
Bola.net - Fans Arsenal masih rindu pada aksi Mesut Ozil di atas lapangan. Akan tetapi legenda klub, Ian Wright menilai klub sudah membuat keputusan dan tidak ada lagi nama Mesut Ozil dalam rencana klub.
Polemik tentang Mesut Ozil mencuat beberapa pekan terakhir. Pekan lalu, Mikel Arteta membuat satu keputusan penting. Tidak ada nama Mesut Ozil dalam daftar pemain di Premier League 2020/2021.
Di sisi lain, Mesut Ozil seolah terus merasa menjadi bagian dari skuad Arsenal. Dia menyatakan rasa setia pada klub. Pemain 32 tahun juga memberi dukungan pada klub di media sosial.
Agen Mesut Ozil juga ikut ambil bagian pada polemik yang terjadi. Dia menuding Arteta dan klub tidak melirik Ozil bukan soal teknis. Semua ini terkait sikap politik yang diambil Mesut Ozil.
Sudah Berakhir, Mesut Ozil
Arsenal kalah dari Leicester City di pekan keenam Premier League, Senin (26/10/2020) dini hari WIB. Lini tengah The Gunners minim kreativitas dan kehadiran Mesut Ozil pun mulai dirindukan fans Arsenal.
"Saya sekali," kata Ian Wright dikutip dari Metro.
"Dari sisi profesional, saya sangat sedih untuk Mesut Ozil karena beberapa alasan mereka tidak bisa merampungkan perbedaan di antara mereka [Ozil dan klub]," sambung Ian Wright.
Ian Wright yakin bahwa situasi ini tidak akan berubah. Walau klub dalam kondisi yang tidak cukup bagus, merujuk hasil di atas lapangan, Mesut Ozil tetap tidak ada di skuad.
"Pada saat yang sama, Anda harus mengagumi manajer yang berpegang teguh pada pendiriannya. Dia sudah berkata 'Ini adalah keputusanku'. Untuk alasan apa pun dia tidak ingin bermain sebagai Mesut," kata Ian Wright.
Fokus Pada Tim
Ian Wright meyakini bahwa sudah tidak ada kesempatan lagi untuk Mesut Ozil. Mantan pemain Real Madrid tidak akan mendapat tempat. Fans dan klub pun diminta untuk segera move on dan fokus pada situasi yang kini terjadi.
"Sayang sekali karena Mesut Ozil adalah pemain berkualitas," kata Ian Wright.
"Terkadang hal seperti ini terjadi begitu saja. Sayangnya bagi Mesut Ozil sebagai seorang profesional yang ingin bermain sepak bola, hal itu tidak akan terjadi. Dari apa yang Mikel Arteta coba lakukan, para penggemar Arsenal harus konsentrasi pada yang ada saat ini. Semua tentang tim dan perkembangan tim," tutup Ian Wright.
Sumber: Metro
Baca Ini Juga:
- Catatkan Kemandulan Terburuk dalam 6 Tahun, Pierre-Emerick Aubameyang Lagi Kenapa Sih?
- Hasil dan Klasemen Pekan ke-6 Liga Inggris: Tak Ada Klub yang Belum Pernah Kalah
- 5 Pelajaran Arsenal vs Leicester: Suka Tidak Suka, The Gunners Memang Masih Butuh Mesut Ozil
- Mikel Arteta Gagal Paham Mengapa Gol Arsenal Dianulir Wasit
- Arsenal Dipermalukan Leicester, Netizen: No Mesut Ozil No Party
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 19:39
-
Apa yang Salah dengan Eberechi Eze di Arsenal?
Liga Inggris 19 Januari 2026, 17:29
LATEST UPDATE
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Gagal Penalti tapi Cetak Brace, Nico Paz Jadi Mimpi Buruk Lazio di Olimpico
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:07
-
Solusi Krisis Lini Belakang, Man City Resmikan Marc Guehi Seharga 20 Juta
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:01
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26




