Kesulitan Beli Pemain, Arsenal Justru Bersiap Ditinggal Koscielny
Asad Arifin | 11 Juli 2019 08:15
Bola.net - Situasi Arsenal di bursa transfer musim panas 2019 ini memang cukup rumit. Ketika dalam kondisi sulit membeli pemain baru, mereka justru harus bersiap ditinggalkan oleh Laurent Koscielny.
Arsenal tidak pasif pada bursa transfer pemain. Akan tetapi, dana yang terbatas membuat langkah The Gunners seperti terlihat sia-sia belaka. Beberapa tawaran The Gunners dikembalikan karena terlalu murah.
Klub asal London disebut sedang membidik Kieran Tierney, Wilfried Zaha dan Dani Ceballos. Namun, hanya dengan 40 juta pounds di genggaman Unai Emery, sulit untuk bisa membawa mereka ke Stadion Emirats.
Ketika sedang kesulitan membeli pemain bidikan, Arsenal justru mendapat kabar salah satu pemainnya siap untuk pindah. Sang kapten, Laurent Koscielny, kini sudah menjalani negosiasi untuk bisa pindah klub.
Pemain asal Prancis tersebut, seperti dikutip dari The Mirror, akan pulang kampung dan bermain di Ligue 1. Saat ini Laurent Koscielny sedang melakukan negosiasi dengan klub Ligue 1, Bordeaux.
Laurent Koscielny rupanya ingin pindah karena dia merasa sudah tidak bisa maksimal lagi di Arsenal. Pasca cedera parah di akhir musim 2017/18 lalu, pemain 33 tahun kesulitan untuk kembali pada level terbaiknya selama musim lalu.
Seperti apa peluang Laurent Koscielny pindah ke Ligue 1? Simak di bawah ini ya Bolaneters.
Laurent Koscielny Segera Pindah ke Bordeaux
Menurut The Mirror, jalan Laurent Koscielny untuk pindah ke Bordeaux sangat terbuka. Arsenal tidak akan menjualnya dengan mahal. Juga tidak akan mempersulit jalan keluar baginya. Selain itu, negosiasi dengan pihak Bordeaux juga berjalan baik.
Bahkan, Laurent Koscielny disebut selangkah lagi akan pindah ke Bordeaux. Kedua belah pihak telah mencapai beberapa kesepakatan secara verbal. Salah satunya adalah kontrak dengan durasi tiga tahun.
Laurent Koscielny sudah sembilan tahun bermain untuk Arsenal. Dia telah memainkan lebih dari 350 pertandingan untuk The Gunners. Laurent Koscielny dibeli oleh Arsenal pada tahun 2010 dari Lorient dengan harga 12,5 juta euro.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liverpool Siapkan Tawaran 1,5 Triliun untuk Bek Tottenham sebagai Pengganti Van Dijk
Liga Inggris 19 Januari 2026, 15:52
-
Tidak Ada Waktu untuk Larut dalam Kekecewaan, Arsenal!
Liga Inggris 19 Januari 2026, 15:33
-
Michael Carrick Bidik Dua Gelandang untuk Perkuat Manchester United
Liga Inggris 19 Januari 2026, 15:15
-
Dua Laga Imbang Tanpa Gol, Arsenal Lagi-Lagi Lewatkan Kesempatan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 15:01
LATEST UPDATE
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:22
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:10
-
Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 19:39
-
Prediksi Villarreal vs Ajax 21 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 19:30
-
Real Sociedad vs Barcelona: Barca Keok, Fermin Lopez Tertawakan Keputusan Wasit
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 19:11
-
Bernabeu Memanas, Vinicius Jr Kirim Kode Kuat Siap Pergi dari Real Madrid
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 18:53
-
Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
Otomotif 19 Januari 2026, 18:45
-
Prediksi Real Madrid vs Monaco Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 18:26
-
Di Bawah Thom Haye, Seberapa Mahal Nilai Layvin Kurzawa Dibanding Skuad Persib?
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 17:55
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26







