Kieran Gibbs Alami Cedera Urat Kaki
Editor Bolanet | 29 Oktober 2010 11:08Gibbs mengalami cedera urat kaki itu ketika pertandingan baru berlangsung 18 menit pada laga yang dimenangi The Gunners 4-0 itu di St James` Park, Rabu malam.
Bek kiri berusia 21 tahun itu akan menjalani pemeriksaan scan pada hari Jumat untuk meneliti masalah pada kakinya, tetapi pelatih Arsenal Arsene Wenger menyatakan Gibbs kelihatannya tidak akan dapat bermain dalam beberapa minggu ini.
"Kami kehilangan Kieran Gibbs tadi malam. Ini merupakan berita buruk bagi kami," kata Arsenal pada TV Online.
"Ini masalah cedera pada urat kaki. Ia harus diperiksa dan dirawat dan besok ia akan di-scan, tetapi kelihatannya ia akan absen dalam beberapa minggu," katanya.
Tetapi ada berita bagus bagi Wenger karena pulihnya cedera dari pemain depan asal Belanda Robin van Persie dan pemain tengah dari Wales Aaron Ramsey.
Wenger berharap cedera panjang kedua pemain itu sudah berakhir dan mereka dapat mengikuti latihan pada akhir minggu depan.
"Mereka seharusnya sudah bisa bergabung lagi bersama rekan-rekannya minggu depan," katanya, "Tetapi tentu saja kami tidak dapat memastikan kepulihan mereka."
"Aaron butuh waktu lama untuk benar-benar siap kembali ke dalam tim inti. Tetapi van Persie kelihatannya akan bisa segara bermain," katanya. (ant/cax)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Tantang Tottenham, Ruben Amorim Bawa 20 Pemain Manchester United ke London
Liga Inggris 8 November 2025, 07:00
-
Prediksi Lyon vs PSG 10 November 2025
Liga Eropa Lain 8 November 2025, 04:18
-
Prediksi AS Roma vs Udinese 10 November 2025
Liga Italia 8 November 2025, 04:04
-
Jadwal, Hasil Lengkap, Top Skor, & Klasemen Piala Dunia U-17 2025
Tim Nasional 8 November 2025, 02:33
-
Jangan Terlalu Ribut, Biarkan Lamine Yamal Berkembang Seperti Messi dan Ronaldo!
Liga Spanyol 7 November 2025, 21:41
LATEST EDITORIAL
-
Nasib Penggawa Inter Milan Peraih Treble 2010: Dari Julio Cesar hingga Mourinho
Editorial 7 November 2025, 15:22
-
7 Pemain yang Berharap Bisa Curi Perhatian di Laga Liverpool vs Real Madrid
Editorial 4 November 2025, 13:20









