Klarifikasi Sanchez Terkait Saran Henry Untuk Tinggalkan Arsenal
Dimas Ardi Prasetya | 24 Januari 2018 21:53
Bola.net - - Penyerang anyar Manchester United Alexis Sanchez membantah bahwa Thierry Henry pernah menyarankannya untuk angkat kaki dari .
Sanchez telah resmi pindah dari Arsenal ke MU pada Selasa dini hari WIB. Sebagai gantinya, Setan Merah mengirim Henrikh Mkhitaryan ke skuat The Gunners.
Setelah ia resmi pindah ke Old Trafford, Sanchez sempat menulis ucapan perpisahan kepada The Gunners dan semua pendukung klub London tersebut. Pemain asal Chile ini mengaku bahwa ia sempat berbicara dengan Henry.
Saya ingat hari ini, percakapan saya dengan Henry, pemain Arsenal yang bersejarah, yang berganti klub dengan alasan yang sama dan hari ini giliran saya, tulisnya kala itu.
Tulisan itu pun memunculkan spekulasi bahwa Henry mendorong Sanchez untuk meninggalkan Arsenal. Akan tetapi dugaan itu langsung dibantah oleh pria asal Prancis tersebut.
Saya tahu saya tidak perlu menjelaskan hal ini kepada mayoritas penggemar Arsenal tapi bertentangan dengan spekulasi saya tak pernah sekalipun memberitahu Alexis Sanchez untuk meninggalkan Arsenal. Saya tidak tahu ia akan menandatangani kontrak dengan Man Utd sampai saya melihatnya di berita seperti kalian semua.
Kini, giliran Sanchez yang mengeluarkan pernyataan serupa. Pemain berusia 29 tahun menegaskan Henry sama sekali tak pernah memberikannya saran untuk meninggalkan Arsene Wenger.
Saya ingin menjelaskan bahwa Henry tidak pernah menyuruh saya untuk meninggalkan klub. Itu adalah keputusan pribadi.
Ia mencintai klub itu dan suatu hari nanti akan senang melihat dirinya sebagai pelatih Arsenal karena dia mencintai klub itu.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
LATEST UPDATE
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
-
Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:47
-
Tottenham vs Dortmund: Catatan 23 Laga Kandang Eropa Tanpa Kalah Jadi Modal Spurs
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:36
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




