Lawan Everton, Arsenal tanpa Mesut Ozil?
Serafin Unus Pasi | 20 Desember 2019 21:00
Bola.net - Sebuah kabar buruk datang bagi Arsenal. Mereka kemungkinan besar tidak diperkuat oleh Mesut Ozil pada pertandingan melawan Everton.
Besok, Arsenal akan menghadapi sebuah partai penting. Mereka akan bertamu ke markas Everton di Goodison Park pada pekan ke-18 EPL.
TIm asal London Utara itu butuh poin penuh pada laga ini. Mereka perlu memperbaiki posisi mereka yang kian hari kian melorot di klasemen sementara EPL.
Namun pada laga ini, Arsenal dipastikan akan berjalan dengan pincang. Pasalnya playmaker andalan mereka, Mesut Ozil diberitakan mendapatkan cedera.
Simak situasi cedera Ozil selengkapnya di bawah ini.
Cedera Kaki Kanan
Menurut laporan di situs resmi Arsenal, Mesut Ozil mengalami cedera di bagian kaki kanannya.
Cedera itu ia dapatkan pada pertandingan pekan lalu, saat Arsenal dihajar Manchester City dengan skor 3-0 di Emirates Stadium.
Namun masih ada peluang bagi sang playmaker bermain karena kondisi cederanya masih diperiksa oleh tim medis Arsenal.
Dua Cedera Tambahan
Tidak hanya Mesut Ozil, ada dua pemain Arsenal lain yang mengalami cedera di partai tersebut.
Mereka adalah Sead Kolasinac dan Rob Holding. Holding diberitakan mengalami cedera ringan di lutut kirinya dan masih berpotensi main melawan Everton.
Namun cedera yang dialami Sead Kolasinac lebih parah sehingga ia dipastikan absen hingga Januari 2020 mendatang.
Jadwal Padat
Arsenal sendiri bakal memasuki periode padat setelah ini.
Setelah menghadapi Everton, mereka akan bertandang ke markas Bournemouth sebelum menghadapi Chelsea di Emirates Stadium sebelum akhir tahun nanti.
(Arsenal FC)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Solusi Krisis Lini Belakang, Man City Resmikan Marc Guehi Seharga 20 Juta
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:01
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
LATEST UPDATE
-
Madrid vs Monaco: Arbeloa Pasang Target 8 Besar UCL dan Misi Damai dengan Suporter
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:22
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
-
Mbappe Muak Lihat Rekannya di Madrid Dibully: Kritik Timnya, Jangan Orangnya!
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:10
-
Carrick Effect! Kobbie Mainoo Putuskan Bertahan di MU
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:51
-
Real Madrid vs Monaco, Mbappe: Terima Kasih Mantan, Tapi Madrid Wajib Menang!
Liga Champions 20 Januari 2026, 09:50
-
Manchester United Incar Niko Kovac, Bagaimana Nasib Michael Carrick?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:43
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26











