'Lindelof Sempurna untuk MU, Tapi Butuh Waktu'
Ari Prayoga | 5 September 2017 05:37
Bola.net - - Legenda Manchester United, Jesper Blomqvist yakin bahwa bek Victor Lindelof bisa menjadi pemain sempurna untuk Setan Merah meski harus lebih bersabar.
Didatangkan dengan biaya 35 juta euro, penampilan Lindelof banyak mendapat kritik di laga pramusim serta Piala Super Eropa, hingga ia kemudian tak sekalipun bermain dalam tiga laga perdana Premier League musim ini.
Blomqvist pun memaklumi hal ini karena Lindelof bermain di klub sebesar United. Meski demikian, pemain 23 tahun itu diyakini akan segera mendapat waktu bermain reguler di skuat Jose Mourinho.
Semestinya ia tak usah terlalu stres. Saya tahu ada tekanan, terutama karena ia didatangkan dengan biaya yang cukup mahal, tapi ia harus sedikit lebih bersabar, ujar Blomqvist seperti dikutip Soccerway.
Saya sangat merasa ia adalah pemain sempurna untuk United tapi itu membutuhkan waktu. Jika Anda melihat pemain lain di sini sekarang, semuanya membutuhkan waktu, lanjutnya.
Usai meraih hasil sempurna di tiga laga awal, konsistensi United akan mendapat ujian kala mereka harus melawat ke markas Stoke City pekan depan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Belum Cetak Gol untuk MU, Matheus Cunha Woles Aja: Tunggu Tanggal Mainnya!
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 12:43 -
Tenang Saja, Golnya Akan Datang! Kata Mikel Merino Soal Gyokeres yang Masih Mandul
Liga Champions 21 Oktober 2025, 11:40
LATEST UPDATE
-
Ousmane Dembele Dukung Mbappe Raih Ballon dOr: Dia Layak Dapat!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 14:37 -
Pengakuan Jujur Denzem Dumfries: Union SG Bikin Inter Milan Merana!
Liga Italia 22 Oktober 2025, 14:01 -
Dosa Finansial Ronaldo: Juventus Masih Bayar Mahal Kesalahan Empat Tahun Lalu
Liga Italia 22 Oktober 2025, 13:24 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 12:29 -
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:49
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04