Liverpool di Antara Tekanan dan Keberuntungan
Richard Andreas | 2 April 2019 13:00
Bola.net - - Georginio Wijnaldum menilai saat ini skuat Liverpool mulai nyaman berada di bawah tekanan dalam balapan menuju gelar juara Premier League. Dia yakin skuat Liverpool sudah tahu apa saja yang diperlukan untuk memenangkan pertandingan dan pada akhirnya meraih trofi yang sudah didamba-dambakan tersebut.
Liverpool baru saja melewati drama kemenangan yang luar biasa. Mereka berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor tipis 2-1 lewat gol bunuh diri Toby Alderweireld. Semua pemain dan pelatih Liverpool mengakui bahwa mereka beruntung.
Biar begitu, kemenangan tetaplah kemenangan. Saat ini Liverpool tinggal menghadapi enam laga sisa Premier League dengan harapan untuk terus menjaga fokus mereka. Situasi ini sulit, tetapi dia percaya Liverpool mampu melewati itu.
Wijnaldum juga yakin mentalitas skuat Liverpool sudah tidak lagi bisa diragukan. Baca ulasan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Nyaman
Berada di puncak klasemen jelas tidak mudah, skuat Liverpool harus mampu mengatasi tekanan kuat yang biasanya tidak mereka rasakan. Banyak pemain Liverpool yang baru pertama kali menghadapi pengalaman seperti ini.
Kendati demikian, setelah perjalanan semusim yang naik-turun, Wijnaldum yakin skuat Liverpool sudah mulai terbiasa. Mereka sudah tidak lagi remuk di bawah tekanan.
"Kita lihat saja. Saya harap demikian [mampu mengatasi tekanan]. Yang saya rasakan di dalam tim adalah bahwa setiap pemain cukup nyaman dengan situasi kami saat ini," tutur Wijnaldum di Liverpoolfc.com.
"Kami selalu harus menunggu kesempatan untuk membuktikan bahwa kami bisa mengatasi tekanan - sampai saat ini segalanya berjalan dengan baik jadi kami akan mempertahankannya."
Keberuntungan
Lebih lanjut, Wijnaldum juga mengakui Liverpool masih membutuhkan keberuntungan. Mereka sudah bermain sebaik mungkin, mereka bisa mengatasi tekanan, tetapi keberuntungan tetaplah salah satu faktor terpenting.
"Terkadang, anda sungguh membutuhkan itu [keberuntungan]. Setiap tim memerlukan keberuntungan dalam semusim, khususnya jika anda bermain untuk meraih sesuatu."
"Juga ada beberapa momen dalam musim ini ketika kami tidak memiliki keberuntungan yang kami punya saat ini, dan itu membuat kami kehilangan poin," lanjut dia.
"Rasanya bagus bisa berada di sisi lainnya, di sisi tempat keberuntungan berada, dan memenangkan laga ini."
Baca Juga:
- Brendan Rodgers Disebut Bisa Membantu Liverpool Jadi Juara, Begini Caranya
- Ingin Juara? Liverpool Harus Main Buruk Seperti MU Saat Jumpa Watford
- Tak Masalah Main Buruk, Liverpool Harus Terus Menang
- Mane Akui Liverpool Tampil Kurang Meyakinkan Lawan Spurs
- Demi Juara, Mane Wajibkan Liverpool Sapu Bersih Kemenangan di Sisa Musim
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
-
Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
Otomotif 21 Januari 2026, 18:54
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









