Lupakan Chelsea, Mason Mount Siap Mulai Lembaran Baru Bersama Manchester United
Serafin Unus Pasi | 5 Juli 2023 17:18
Bola.net - Mason Mount mengungkapkan rasa bahagianya bisa bergabung dengan Manchester United. Sang playmaker menyebut bahwa ia siap menatap masa depan bersama Setan Merah.
Mount adalah pemain yang identik dengan Chelsea. Ia membela The Blues sejak berusia enam tahun dan ia berhasil menembus tim utama Chelsea dan jadi starter reguler di sana.
Namun kebersamaan Mount dan Chelsea resmi berakhir. Sang playmaker memutuskan cabut dari London untuk bergabung dengan Manchester United.
Mount sendiri mengaku senang bisa bergabung dengan MU. Ia tidak sabar untuk memulai karirnya bersama Setan Merah.
Simak komentar lengkap sang playmaker di bawah ini.
Demi Karir yang Lebih Baik
Mount mengakui bahwa ia harus mengambil keputusan yang besar untuk meninggalkan Chelsea di musim panas ini.
Namun ia percaya bahwa ia mengambil langkah yang tepat untuk bergabung dengan Manchester United di musim 2023/2024 ini.
"Tidak mudah bagi saya untuk meninggalkan klub di mana saya tumbuh berkembang di sana. Namun Manchester United menyediakan sebuah tantangan baru yang menarik untuk fase berikutnya dalam karir saya," ungkap Mount di laman resmi MU.
Tim yang Bagus
Mount sendiri mengaku sudah tidak sabar beraksi bersama skuat Manchester United di musim 2023/2024 ini.
Ia menilai Setan Merah punya kualitas yang sangat bagus dan ia siap untuk memenangkan banyak trofi juara bersama Setan Merah.
"Saya beberapa kali berhadapan dengan tim ini, dan saya tahu betul betapa kuatnya tim ini. Saya bergabung dengan tim yang sangat bagus dan saya tidak sabar untuk menjadi bagian dari tim yang akan memenangkan banyak trofi juara di masa depan," imbuhnya.
Kontrak Jangka Panjang
Dalam rilis resmi mereka, Manchester United mengonfirmasi bahwa Mount akan meneken kontrak jangka panjang di Old Trafford.
Ia akan terikat kontrak di MU hingga tahun 2028 dengan opsi perpanjangan satu tahun hingga tahun 2029.
Klasemen Premier League
(MUFC)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Repsol Resmi Balik ke MotoGP 2026 dengan Peran Baru, Tak Lagi Jadi Sponsor Tim Balap
Otomotif 23 Oktober 2025, 10:30
LATEST UPDATE
-
Dikritik Tak Mempan, Vinicius Junior Tampil Brilian untuk Real Madrid
Liga Champions 23 Oktober 2025, 12:19 -
Juventus Kalah Lagi, Dusan Vlahovic Geram: Standar Klub Ini Bukan Seperti Itu!
Liga Champions 23 Oktober 2025, 11:54 -
Kalah Tipis dari Real Madrid, Igor Tudor: Juventus Layak Dapat Lebih!
Liga Champions 23 Oktober 2025, 11:53 -
Jadwal Liga Europa Pekan Ini Live di SCTV, 23-24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 23 Oktober 2025, 11:39 -
Jadwal dan Hasil Lengkap Pertandingan Wakil Indonesia di French Open 2025
Bulu Tangkis 23 Oktober 2025, 11:38 -
Menang 5-1 atas Ajax Amsterdam, Chelsea 'Dibantu' Dewi Fortuna
Liga Champions 23 Oktober 2025, 11:35 -
Link Live Streaming Pertandingan French Open 2025 di Vidio, 21-26 Oktober 2025
Bulu Tangkis 23 Oktober 2025, 11:34 -
Jadwal Lengkap Pertandingan French Open 2025, 21-26 Oktober 2025
Bulu Tangkis 23 Oktober 2025, 11:33
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04