Maaf Liverpool dan Arsenal, Tidak Ada Diskon untuk Sander Berge
Serafin Unus Pasi | 27 Maret 2021 10:40
Bola.net - Liverpool dan Arsenal nampaknya bakal gigit jari dalam upaya perekrutan Sander Berge. Pihak Sheffield United dilaporkan ogah untuk menurunkan mahar transfer sang gelandang di musim panas nanti.
Berge adalah salah satu pemain baru Sheffield United. Ia bermain dengan cukup apik di lini tengah The Blades sebelum ia mengalami cedera yang cukup parah.
Sheffield sendiri kemungkinan besar akan terdegradasi ke Championship. Dua klub EPL, Liverpool dan Arsenal dikabarkan tertarik untuk menampung Berge di musim panas nanti.
Sheffield Star mengklaim bahwa Liverpool dan Arsenal harus siap merogoh kocek cukup dalam. Karena Sheffield ogah menurunkan harga jual sang gelandang.
Simak situasi transfer Berge di bawah ini.
Harga Tetap
Menurut laporan tersebut, Sheffield menolak untuk menurunkan harga jual Berge.
Mereka menilai sang gelandang punya kemampuan di atas rata-rata. Selain itu kontraknya juga masih cukup panjang di Bramall Lane.
Itulah mengapa mereka ogah menurunkan mahar transfer Berge di musim panas nanti.
Mahar Transfer
Laporan itu mengklaim bahwa Liverpool dan Arsenal harus membayar penuh untuk mengamankan jasa Berge.
Pemain 23 tahun itu kabarnya akan dibanderol seharga 35 juta pounds di musim panas nanti.
Sheffield tidak mau menjual sang bek di bawah harga itu karena mereka ingin menggunakan dana penjualannya untuk membangun kembali skuat mereka musim depan.
Siap Pergi
Sander Berge sendiri kabarnya juga siap pergi dari Sheffield United.
Ia ingin tetap bertahan di EPL musim depan sehingga ia tengah menunggu pinangan klub top EPL lainnya.
(Sheffield Star)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
-
Carrick Effect! Kobbie Mainoo Putuskan Bertahan di MU
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:51
-
Manchester United Incar Niko Kovac, Bagaimana Nasib Michael Carrick?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:43
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:52
LATEST UPDATE
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
LATEST EDITORIAL
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19









