Manchester United Blokir Kepindahan Joshua Zirkzee ke AS Roma, Lantas Bagaimana dengan Kobbie Mainoo?
Ari Prayoga | 11 Januari 2026 10:45
Bola.net - Manchester United memastikan tidak akan melepas Joshua Zirkzee pada bursa transfer Januari 2026. Kepastian itu disampaikan langsung oleh Direktur AS Roma, Ricky Massara, yang mengungkapkan bahwa semua peluang transfer sang striker telah tertutup menyusul perubahan di kursi kepelatihan Setan Merah.
Zirkzee sebelumnya santer dikabarkan ingin meninggalkan Old Trafford. Penyerang berusia 24 tahun itu kehilangan tempat utama di bawah arahan Ruben Amorim dan sempat membuka opsi hengkang pada Januari.
AS Roma menjadi salah satu klub yang paling serius meminatinya, bahkan menjadikannya target prioritas untuk memperkuat lini depan.
Namun, situasi berubah drastis setelah Amorim dipecat manajemen Manchester United. Klub kini ditangani oleh Darren Fletcher sebagai pelatih sementara sebelum menunjuk juru taktik interim hingga akhir musim. Perubahan tersebut membuat rencana transfer Zirkzee ikut berubah.
“Manchester United sudah menutup semua pintu setelah pergantian pelatih,” kata Massara. “Sekarang peluang merekrut Zirkzee pada Januari ini terlihat sangat kecil.”
Rumitnya Negosiasi Manchester United dan Roma

Massara mengakui, perubahan manajerial di Old Trafford membuat proses negosiasi menjadi semakin rumit. Roma pun harus segera mengalihkan fokus ke target lain demi memenuhi kebutuhan tim.
Amorim sendiri didepak oleh pemilik klub, Sir Jim Ratcliffe dan INEOS, pada awal pekan ini. Keputusan itu diambil setelah sang pelatih melontarkan kritik keras kepada jajaran manajemen, tak lama usai hasil imbang 1-1 melawan Leeds United di Elland Road.
AS Roma sejatinya membutuhkan tambahan tenaga di lini depan, mengingat masalah produktivitas gol yang kerap menghantui mereka musim ini. “Kami tahu bursa transfer ini menjadi kesempatan untuk memperkuat skuad, terutama di sektor yang masih kesulitan memaksimalkan peluang,” ujar Massara beberapa waktu lalu.
Target Baru Roma

Gagal mendapatkan Zirkzee, Roma kini mengalihkan bidikan ke penyerang Atletico Madrid, Giacomo Raspadori. Massara membenarkan adanya pembicaraan yang sedang berlangsung.
“Benar, ada negosiasi dengan Atletico Madrid dan Raspadori. Situasinya masih berkembang. Kami tahu jadwal bisa terpengaruh oleh Piala Super Spanyol, tetapi kami berharap segera ada kejelasan,” katanya.
Joshua Zirkzee didatangkan Manchester United dari Bologna pada 2024 dengan nilai transfer mencapai 37,5 juta poundsterling. Meski sempat digadang-gadang menjadi andalan baru di lini depan, performanya belum mampu mengamankan tempat reguler di tim utama.
Nasib Kobbie Mainoo

Situasi serupa juga dialami lulusan akademi MU, Kobbie Mainoo. Di bawah Amorim, peran gelandang muda tersebut cukup terbatas meski sebelumnya menunjukkan potensi besar saat masih dilatih Erik ten Hag.
Menjelang laga putaran ketiga Piala FA melawan Brighton, Darren Fletcher menepis isu kepindahan Mainoo pada Januari. Ia menegaskan sang pemain berada dalam kondisi mental yang baik.
“Kobbie terlihat baik-baik saja. Dia memang sulit dibaca, itu karakternya,” ujar Fletcher. “Tapi saya mengenalnya dengan baik. Dia nyaman dengan lingkungannya, berlatih dengan bagus, dan berada di tempat yang tepat saat ini.”
Dengan sikap tegas mempertahankan Zirkzee dan kepercayaan kepada pemain muda seperti Mainoo, Manchester United tampaknya memilih fokus menstabilkan tim lebih dulu di tengah musim yang penuh gejolak.
Sumber: Daily Mail
Klasemen Liga Inggris 2025/2026
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Daftar Lengkap Tim Lolos 32 Besar FA Cup 2025/2026
Liga Inggris 11 Januari 2026, 11:25
-
Rafael Leao Jadi Penyelamat Milan, Allegri Ungkap Perubahan Penting Sang Bintang
Liga Italia 11 Januari 2026, 10:55
LATEST UPDATE
-
Hasil Man Utd vs Brighton: Welbeck Cetak Gol Lagi, MU Tersingkir dari Piala FA
Liga Inggris 12 Januari 2026, 01:56
-
Tempat Menonton Barcelona vs Real Madrid di Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 01:46
-
Nonton Live Streaming Barcelona vs Real Madrid di Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 01:36
-
Jadwal Siaran Langsung Final Piala Super Spanyol 2026: Barcelona vs Real Madrid
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 01:31
-
Man of the Match Portsmouth vs Arsenal: Gabriel Martinelli
Liga Inggris 11 Januari 2026, 23:35
-
Man of the Match Fiorentina vs Milan: Dodo
Liga Italia 11 Januari 2026, 23:24
-
Hasil Portsmouth vs Arsenal: Gabriel Martinelli Hattrick, The Gunners Menang 4-1
Liga Inggris 11 Januari 2026, 22:53
-
Live Streaming Inter vs Napoli - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 11 Januari 2026, 19:45
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52








