Manchester United Hidupkan Minat Pada Ronald Araujo
Serafin Unus Pasi | 14 Desember 2023 18:20
Bola.net - Klub Premier League, Manchester United nampaknya masih penasaran terhadap sosok Ronald Araujo. Setan Merah berencana untuk membajak sang bek dari Barcelona pada tahun depan.
Dua tahun terakhir, Araujo menjadi rising star di skuat Barcelona. Perlahan tapi pasti, sang bek menjadi dinding yang kokoh di jantung pertahanan Barcelona.
Manchester United sudah beberapa kali mencoba untuk merekrut Araujo. Namun mereka kesulitan meyakinkan sang bek untuk meninggalkan Catalunya.
Dilansir Mundo Deportivo, MU masih belum menyerah untuk mendapatkan jasa sang bek. Mereka akan mencoba merekrutnya kembali di tahun 2024 nanti.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Kebutuhan Mendesak

Menurut laporan tersebut, Manchester United bakal mencoba kembali merekrut Araujo di tahun 2024 nanti.
Di tahun depan, MU dikabarkan akan berpisah dengan Raphael Varane. Sehingga Setan Merah butuh bek tangguh baru di jantung pertahanan mereka.
Araujo dinilai punya kemampuan di atas rata-rata. Sehingga mereka ingin memboyongnya ke Old Trafford.
Gandakan Gaji

Menurut laporan itu, Manchester United sudah menyiapkan siasat untuk bisa mendapatkan jasa Araujo.
Mereka akan memberikan sang bek dengan gaji yang besar. Mereka akan menggandakan gaji Araujo dari yang ia terima saat ini di Barcelona.
Manchester United berharap tawaran ini akan membuat Araujo mau pindah ke Old Trafford di tahun depan.
Situasi Sulit

Menurut laporan yang sama, Manchester United punya kans sukses yang lebih besar untuk merekrut Araujo kali ini.
Pasalnya Barcelona harus menjual beberapa pemain mereka akibat krisis finansial yang mereka alami belakangan ini.
Klasemen La Liga
(Mundo Deportivo)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bologna vs Celtic 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi PAOK vs Real Betis 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Fenerbahce vs Aston Villa 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







