Manchester United Kehilangan Poin Lagi, Erik Ten Hag: Akan Kami Perbaiki!
Serafin Unus Pasi | 23 September 2024 17:49
Bola.net - Manajer Manchester United, Erik Ten Hag mengomentari kegagalan timnya meraih poin saat menghadapi Crystal Palace. Ia menyebut bahwa timnya akan memperbaiki performa mereka agar bisa mendapatkan poin penuh.
Di akhir pekan kemarin, MU bertandang ke markas Crystal Palace. Di pertandingan ini MU dipaksa bermain imbang dengan skor 0-0.
Ini kali ketiga Manchester United kehilangan poin dari lima pertandingan terakhir. Setan Merah sudah meraih dua kekalahan dan satu hasil imbang sejauh ini.
Ten Hag menilai catatan timnya ini jauh dari kata memuaskan. "Tidak, saya tidak senang dengan penampilan kami di lima pertandingan terakhri ini," buka Ten Hag kepada MUTV.
Simak komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Hasil Buruk

Menurut Ten Hag, MU sebenarnya tampil apik saat menghadapi Crystal Palace. Ia menilai MU mendominasi jalannya pertandingan dan membuat banyak peluang.
Namun ia kecewa timnya gagal membuat satupun gol sehingga mereka kehilangan dua poin di pertandingan ini.
"Performa kami sebenarnya cukup bagus, namun kami tidak senang dengan hasil akhirnya. Kami kecewa dengan hasil akhir yang kami dapatkan," sambung Ten Hag.
Bakal Membaik

Ten Hag berjanji tidak akan membiarkan situasi sulit ini berlanjut. Ia akan membenahi penampilan Setan Merah agar mereka kembali ke jalur kemenangan.
Ia optimistis bahwa MU bakal bangkit dan bisa menghadirkan banyak kemenangan untuk para pendukung mereka.
"Satu hal yang saya tahu bahwa perjalanan kami masih sangat panjang. Kami hanya perlu memperbaiki kualitas permainan kami dan saya yakin baik gol maupun poin akan datang bagi kami," pungkasnya.
Laga Berikutnya

Manchester United saat ini mempersiapkan diri untuk pertandingan mereka berikutnya.
Setan Merah akan bermain di Liga Europa pada tengah pekan ini di mana mereka akan menjamu Twente di Old Trafford.
Klasemen Premier League
(MUTV)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liverpool Siapkan Tawaran 1,5 Triliun untuk Bek Tottenham sebagai Pengganti Van Dijk
Liga Inggris 19 Januari 2026, 15:52
-
Tidak Ada Waktu untuk Larut dalam Kekecewaan, Arsenal!
Liga Inggris 19 Januari 2026, 15:33
LATEST UPDATE
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Indonesia Masters 2026
Bulu Tangkis 19 Januari 2026, 20:30
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:22
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:10
-
Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 19:39
-
Prediksi Villarreal vs Ajax 21 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 19:30
-
Real Sociedad vs Barcelona: Barca Keok, Fermin Lopez Tertawakan Keputusan Wasit
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 19:11
-
Bernabeu Memanas, Vinicius Jr Kirim Kode Kuat Siap Pergi dari Real Madrid
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 18:53
-
Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
Otomotif 19 Januari 2026, 18:45
-
Prediksi Real Madrid vs Monaco Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 18:26
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26









